Retnita, Wiwin (2023) Fungsi Pertunjukan Silat Lintau Pada Masyarakat Desa Dalu X-A Kecamatan Tanjung Morawa Sumatera Utara. Undergraduate thesis, Universitas Negeri Medan.
1. NIM.2181230005 COVER.pdf
Download (265kB)
2. NIM.2181230005 APPROVAL SHEET.pdf
Download (675kB)
3. NIM.2181230005 ABSTRACT.pdf
Download (213kB)
4. NIM.2181230005 PREFACE.pdf
Download (350kB)
5. NIM.2181230005 TABLE OF CONTENT.pdf
Download (269kB)
6. NIM.2181230005 LIST OF PHOTO.pdf
Download (210kB)
7. NIM.2181230005 LIST OF TABLE.pdf
Download (210kB)
8. NIM.2181230005 CHAPTER I.pdf
Download (614kB)
12. NIM.2181230005 CHAPTER V.pdf
Download (345kB)
13. NIM.2181230005 BIBLIOGRAPHY.pdf
Download (455kB)
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan fungsi Silat Lintau pada masyarakat Desa Dalu X-A Kecamatan Tanjung Morawa Sumatera Utara. Metode yang digunakan pada penelitian yaitu menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis
penelitiannya adalah etnografi (Ethnography) dan studi kasus (Case Studies). Penelitian ini dilakukan di Sanggar Prisai yang ada di Desa Dalu X-A Kecamatan Tanjung Morawa Sumatera Utara dalam kurun waktu selama enam bulan. Populasi penelitian adalah masyarakat yang ada di Desa Dalu X-A Kecamatan Tanjung Morawa, dengan sampel yang digunakan adalah tokoh masyarakat, pelatih sanggar, pemain silat, dan Kepala Desa Dalu X-A Kecamatan Tanjung Morawa. Adapun teknik pengumpulan data dibagi menjadi dua cara yaitu studi pustaka dan studi lapangan, dimana studi lapangan akan dibagi menjadi tiga tahap yaitu tahap observasi, tahap wawancara, dan tahap dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis menurut Miles dan Huberman yaitu
reduksi (Reduction), penyajian data (Data Display), dan kesimpulan (Conclution). Penulis menggunakan teori fungsi seni pertunjukan yang dikemukakan oleh Narawati dan R.M. Soedarsono dalam mendeskripsikan fungsi pertunjukan Silat
Lintau. Adapun teori tersebut mengemukakan bahwa fungsi seni pertunjukan terbagi dua yaitu, fungsi primer dan fungsi sekunder. Fungsi primer adalah fungsi utama yang terdiri atas tiga bagian diantaranya fungsi sebagai ritual (pertunjukan Silat Lintau pada acara penjamuan turun tanah dan acara pernikahan adat Melayu), fungsi sebagai ungkapan pribadi (pertunjukan Silat Lintau dari sudut pandang penyelenggara acara dan pemain silat), dan fungsi sebagai presentasi estetik (keindahan pertunjukan Silat Lintau). Sedangkan fungsi sekunder adalah fungsi seni pertunjukan yang lebih mengarah kepada aspek komersial yaitu halhal
yang menjadi sumber mata pencarian.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Silat Lintau, Seni Pertunjukan, Fungsi |
Subjects: | M Music and Books on Music > MT Instruction and study > MT70 Instrumentation and orchestration |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Seni Pertunjukan |
Depositing User: | Mr Brian Nicolas Rajagukguk |
Date Deposited: | 10 Jun 2024 07:48 |
Last Modified: | 10 Jun 2024 07:48 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/58406 |