PENGARUH LEVERAGE, PROFITABILITAS, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, DAN UKURAN PERUSAHAAN, TERHADAP MANAJEMEN LABA PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2019-2021

LUMBANTORUAN, RANI ENJELINA (2023) PENGARUH LEVERAGE, PROFITABILITAS, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, DAN UKURAN PERUSAHAAN, TERHADAP MANAJEMEN LABA PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2019-2021. Undergraduate thesis, Universitas Negeri Medan.

[thumbnail of 7193220021_Cover.pdf] Text
7193220021_Cover.pdf

Download (90kB)
[thumbnail of 7193220021_Lembar_Pengesahan.pdf] Text
7193220021_Lembar_Pengesahan.pdf

Download (453kB)
[thumbnail of 7193220021_Kata_Pengantar.pdf] Text
7193220021_Kata_Pengantar.pdf

Download (232kB)
[thumbnail of 7193220021_Abstrak.pdf] Text
7193220021_Abstrak.pdf

Download (163kB)
[thumbnail of 7193220021_Daftar_Isi.pdf] Text
7193220021_Daftar_Isi.pdf

Download (160kB)
[thumbnail of 7193220021_Daftar_Tabel.pdf] Text
7193220021_Daftar_Tabel.pdf

Download (81kB)
[thumbnail of 7193220021_Daftar_Gambar.pdf] Text
7193220021_Daftar_Gambar.pdf

Download (77kB)
[thumbnail of 7193220021_Daftar_Lampiran.pdf] Text
7193220021_Daftar_Lampiran.pdf

Download (97kB)
[thumbnail of 7193220021_BAB_I.pdf] Text
7193220021_BAB_I.pdf

Download (434kB)
[thumbnail of 7193220021_BAB_V.pdf] Text
7193220021_BAB_V.pdf

Download (162kB)
[thumbnail of 7193220021_Daftar_Pustaka.pdf] Text
7193220021_Daftar_Pustaka.pdf

Download (175kB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah praktik yang dilakukan manajemen untuk mempengaruhi angka pada laporan keuangan dengan melakukan manajemen laba untuk mencapai kepentingan pihak-pihak tertentu. Manajemen laba merupakan salah satu faktor yang dapat mengurangi kredibilitas laporan keuangan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Leverage, Profitabiitas, kepemilikan manajerial, dan Ukuran Perusahaan terhadap manajemen laba.
Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan Pertambangan yang terdaftar di BEI periode 2019-2021. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling. Pengambilan data yang digunakan adalah metode purposive sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 14 perusahaan. Periode penelitian ini adalah sebanyak 3 tahun, sehingga sampel penelitian berjumlah 42. Teknik analisis data yang digunakan terdiri dari analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, koefisien determinasi dan uji hipotesis.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Leverage secara parsial berpengaruh negatif terhadap manajemen laba dengan signifikansi 0,003. Profitabilitas secara parsial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba dengan signifikansi 0,462. Kepemilikan manajerial secara parsial berpengaruh negatif terhadap manajemen laba dengan signifikansi 0,038. Ukuran perusahaan secara parsial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba dengan signifikansi 0,382. Dan Leverage, Profitabilitas, Kepemilikan manajerial, dan Ukuran Perusahaan secara simultan berpengaruh terhadap manajemen laba dengan nilai signifikansi sebesar 0.000.
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah Leverage berpengaruh negatif terhadap manajemen laba, (H1 diterima), Profitabilitas tidak berpengaruh terhadap manajemen laba (H2 ditolak), Kepemilikan Manajerial berpengaruh negatif terhadap manajemen laba (H3 diterima), dan Ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap manajemen laba (H4 ditolak).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Leverage, Profitabilitas, Kepemilikan Manajerial, Ukuran Perusahaan, Manajemen Laba.
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: Cut Lidya Mutia
Date Deposited: 21 May 2024 00:48
Last Modified: 21 May 2024 00:48
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/57036

Actions (login required)

View Item
View Item