Siregar, Juriah (2017) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SEMWA KELAS VIII SMP NEGERI 4 MEDAN. Masters thesis, UNIMED.
01. COVER.pdf - Published Version
Download (93kB) | Preview
02. NIM. 8156122038 Lembar persetujuan.pdf - Published Version
Download (186kB) | Preview
03. abstrak B.INDONESIA + B. INGGRIS.pdf - Published Version
Download (263kB) | Preview
04. kata pengantar.pdf - Published Version
Download (207kB) | Preview
05. Daftar Isi.pdf - Published Version
Download (233kB) | Preview
06. Daftar Tabel.pdf - Published Version
Download (64kB) | Preview
07. Daftar Gambar.pdf - Published Version
Download (33kB) | Preview
08. Daftar Lampiran.pdf - Published Version
Download (57kB) | Preview
09. Bab I.pdf - Published Version
Download (221kB) | Preview
13. BAB V.pdf - Published Version
Download (140kB) | Preview
14. Daftar Pustaka.pdf - Published Version
Download (282kB) | Preview
Abstract
Model PBL digunakan untuk mengajarkan murid untuk berpikir secara Kritis. Manfaat utama dari model ini adalah mengarahkan siswa secara langsung kepada isu penting yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis.. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Perbandingan hasil belajar IPS siswa yang diajar dengan model pembelajaran problem based learning dan model pembelajaran group investigation; (2) Perbandingan hasil belajar IPS siswa yang memiliki keterampilan berpikir kritis tinggi dan yang memiliki keterampilan berpikir kritis rendah; (3) Interaksi antara model pembelajaran dan keterampilan berpikir kritis terhadap hasil belajar IPS. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen. Populasi penelitian berjumlah 403 siswa yang terdiri dari 12 kelas yaitu kelas VIII-1 sampai dengan VIII-12, sedangkan sampel berjumlah 70 siswa yang terdiri dari kelas VIII-7 dan VIII-9 dengan menggunakan random sampling. Instrumen yang digunakan terdiri dari tes hasil belajar IPS dan tes keterampilan berpikir kritis dimana kedua tes ini dibuat dalam bentuk pilihan ganda dengan jumlah soal sebanyak 30 butir soal. Untuk menyajikan dan mendeskripsikan data digunakan statistik deskriptif, sementara untuk menguji hipotesis digunakan statistik inferensial. Hipotesis penelitian diuji dengan menggunakan ANAVA 2 jalur yang sebelumnya dilakukan uji persyaratan yaitu normalitas dan homogenitas data. Hasil pengujian hipotesis diperoleh: (1) hasil belajar IPS siswa yang diajar dengan model pembelajaran problem based learning lebih tinggi daripada siswa yang diajar dengan model pembelajaran group investigation. Hal ini ditunjukkan oleh Fhitung = 7,09 > Ftabel = 3,99 pada taraf signifikan α = 0,05 dengan dk (1.66); (2) hasil belajar IPS siswa yang memiliki keterampilan berpikir kritis tinggi lebih tinggi daripada siswa yang memiliki keterampilan berpikir kritis rendah. Hal ini ditunjukkan oleh Fhitung = 29,91 > Ftabel = 3,99 pada taraf signifikan α = 0,05 dengan dk (1.66); (3) terdapat interaksi antara model pembelajaran dan keterampilan berpikir kritis terhadap hasil belajar IPS siswa. Hal ini ditunjukkan oleh Fhitung = 4,49 > Ftabel = 3,99 pada taraf signifikan α = 0,05 dengan dk (1.66). Berdasarkan hasil análisis data dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran problem based learning lebih tepat digunakan pada siswa yang memiliki keterampilan berpikir kritis tinggi dan model pembelajaran group investigation lebih tepat digunakan untuk siswa yang memiliki keterampilan berpikir kritis rendah.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | 372.83 Sir p |
Keywords: | PBL; Group investigation; Keterampilan berpikir kritis |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Teknologi Pendidikan |
Depositing User: | Mrs Siti Nurbaidah |
Date Deposited: | 14 Nov 2017 08:20 |
Last Modified: | 17 Nov 2017 01:07 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/27139 |