Siregar, Sudirman Hasanuddin (2023) Pengembangan Mobile Learning Berbasis Android Menggunakan Mit App Inventor Pada Mata Kuliah Mekanika Dasar Prodi Pendidikan Teknik Bangunan Ft-Unimed. Undergraduate thesis, UNIMED.
5162111021_Cover.pdf
Download (106kB)
5162111021_Lembar_Pengesahan.pdf
Download (640kB)
5162111021_Kata_Pengantar.pdf
Download (180kB)
5162111021_Abstrak.pdf
Download (195kB)
5162111021_Daftar_Isi.pdf
Download (68kB)
5162111021_Daftar_Tabel.pdf
Download (89kB)
5162111021_Daftar_Gambar.pdf
Download (37kB)
5162111021_Daftar_Lampiran.pdf
Download (55kB)
5162111021_BAB_I.pdf
Download (405kB)
5162111021_BAB_V.pdf
Download (147kB)
5162111021_Daftar_Pustaka.pdf
Download (153kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan proses pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis android pada mata kuliah Mekanika Dasar pada mahasiswa jurusan pendidikan teknik bangunan di Ft- Unimed, (2) Mengetahui kelayakan media pembelajaran mobile learning berbasis android pada mata kuliah mekanika dasar materi konstruksi rangka batang statis tertentu jurusan pendidikan
teknik bangunan di Ft-Unimed, (3) Mengetahui respon mahasiswa terhadap media pembelajaran mobile learning berbasis android pada mata kuliah mekanika dasar materi konstruksi rangka batang statis tertentu jurusan Pendidikan Teknik bangunan Ft-Unimed. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan 4D (four D) yang diadaptasikan menjadi 4P yakni Define (pendefinisian), Design (perancangan), Develop (pengembangan) dan Disseminate (penyebarluasan). Media pembelajaran mobile learning berbasis android ini mengacu pada Rencana Pembelajaran Semester (RPS) yang memuai Capaian pembelajaran mata kuliah
(CPMK) yang memuat materi “Konstruksi Rangka Batang Statis Tertentu Menggunakan Metode Analisis Ritter”. Instrumen yang digunakan berupa angket. Angket yang digunakan untuk mengetahui kelayakan media melalui validasi ahli media dan ahli materi, dan untuk mengetahui respon mahasiswa terhadap media yang telah dikembangkan. Uji coba media dilakukan kepada mahasiswa PTB berjumlah 28 orang. Hasil validasi oleh ahli media mendapat skor 3,88 atau 77,77% dengan kriteria “Layak”dan validasi oleh ahli materi mendapat skor 4,2 atau 87% dengan kriteria “Sangat Layak”. Hasil uji coba produk mendapat respon mahasiswa dengan skor persentase 79,16% dengan kriteria “Layak”. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa media pembelajaran mobile learning berbasis android layak digunakan mahasiswa PTB di Ft-Unimed.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Pengembangan Media; Mobile Learning; Android; Konstruksi Rangka Batang Statis Tertentu Metode Analisis Ritter |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
Divisions: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan |
Depositing User: | Mrs Siti Nurbaidah |
Date Deposited: | 25 Apr 2024 07:07 |
Last Modified: | 25 Apr 2024 07:07 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/55589 |