Nasution, Rizki Febriyanti (2012) PENERAPAN KOLABORASI MODEL PEMBELAJARAN TUTOR SEBAYA DENGAN TIME TOKEN UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XII IS SMA PERGURUAN GAJAH MADA MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2012/2013. Undergraduate thesis, UNIMED.
081277110034 Cover.pdf - Published Version
Download (68kB) | Preview
081277110034 Lembar Pengesahan.pdf - Published Version
Download (256kB) | Preview
081277110034 Kata Pengantar.pdf - Published Version
Download (192kB) | Preview
081277110034 Daftar Isi.pdf - Published Version
Download (330kB) | Preview
081277110034 Abstrak.pdf - Published Version
Download (197kB) | Preview
081277110034 Bab I.pdf - Published Version
Download (549kB) | Preview
081277110034 Bab V.pdf - Published Version
Download (201kB) | Preview
081277110034 Daftar Pustaka.pdf - Published Version
Download (214kB) | Preview
Abstract
Permasalahan pada penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar akuntansi siswa dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan aktivitas dan hasil belajar akuntansi siswa kelas XII IS SMA Perguruan Gajah Mada Medan Tahun Pembelajaran 2012/2013 dengan penerapan kolaborasi model pembelajaran Tutor Sebaya dengan Time Token. Penelitian ini dilaksankan di SMA Perguruan Gajah Mada Medan. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII IS dengan jumlah siswa 36 orang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Teknik yang digunakan untuk pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes hasil belajar dan lembar observasi aktivitas. Sedangkan teknik analisa data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.Berdasarkan analisis data terjadi peningkatan aktivitas siswa pada siklus I ke siklus II. Pada siklus I diperoleh 30,56% atau 11 orang untuk kriteria baik dan sangat baik. Sedangkan pada siklus II diperoleh 77,78% atau 28 orang untuk kriteria baik dan sangat baik. Sehingga aktivitas belajar meningkat dari siklus I ke siklus II sebesar 47,22 %. Selanjutnya tes yang dilaksanakan pada siklus I terdapat 24 orang dari 36 orang siswa yang mendapat nilai > 70 atau sebesar (66,67%) dan 12 orang mendapat nilai < 70 atau sebesar (33,33%) dengan nilai rata-rata 69,58. Pada siklus II yang memperoleh nilai > 70 sebanyak 27 orang (75%) dan siswa yang memperoleh < 70 sebanyak 9 orang (25%) dengan nilai rata-rata sebesar 79,33. Jadi peningkatan nilai rata-rat dari siklus I ke siklus II sebesar 9,75. Dalam hubungan antara aktivitas dan hasil belajar diperoleh rxy = 0,7492 (tinggi), yang berarti ada hubungan positif antara aktivitas dan hasil belajar siswa. Ini menandakan pengaruh aktivitas terhadap hasil belajar sebesar 56%. Pengujian signifikan hasil belajar siswa dilakukan dengan menggunakan uji t dengan dk = n1 + n2 -2 pada = 0,05 dan N = 36. Dari data perhitungan diperoleh t hitung = 4,493 dan t tabel = 1,997. hasil pengujian menunjukkan t hitung > t tabel yaitu ( 4,493 > 1,997). Dengan kata lain perbandingan hasil belajar siswa signifikan.Berdasarkan analisis diatas dapat disimpulkan bahwa penerapan kolaborasi model pembelajaran Tutor Sebaya dengan Time Token di kelas XII IS SMA Perguruan Gajah Mada Medan Tahun pembelajaran 2012/2013 dapat meningkatan aktivitas dan hasil belajar akuntansi siswa
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | 657.071 Nas p |
Keywords: | Kolaborasi Model Pembelajaran Tutor Sebaya dengan Time Token; Aktivitas Belajar; Hasil Belajar |
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance > HG1706 Accounting. Bookkeeping L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | Mrs Yuni Chairani |
Date Deposited: | 21 Aug 2016 08:21 |
Last Modified: | 03 Oct 2016 04:57 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/13021 |