PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN E-LEARNING, KREATIVITAS DOSEN DAN EFEKTIVITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

YUSVA, ZAHRATUL (2021) PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN E-LEARNING, KREATIVITAS DOSEN DAN EFEKTIVITAS BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN UNIVERSITAS NEGERI MEDAN. Undergraduate thesis, Universitas Negeri Medan.

[thumbnail of 1. NIM 7172144021 COVER.pdf]
Preview
Text
1. NIM 7172144021 COVER.pdf - Published Version

Download (62kB) | Preview
[thumbnail of 2. NIM 7172144021 APPROVAL.pdf]
Preview
Text
2. NIM 7172144021 APPROVAL.pdf - Published Version

Download (268kB) | Preview
[thumbnail of 3. NIM 7172144021 PREFACE.pdf]
Preview
Text
3. NIM 7172144021 PREFACE.pdf - Published Version

Download (183kB) | Preview
[thumbnail of 4. NIM 7172144021 ABSTRACT.pdf]
Preview
Text
4. NIM 7172144021 ABSTRACT.pdf - Published Version

Download (68kB) | Preview
[thumbnail of 5. NIM 7172144021 TABEL OF CONTENT.pdf]
Preview
Text
5. NIM 7172144021 TABEL OF CONTENT.pdf - Published Version

Download (192kB) | Preview
[thumbnail of 6. NIM 7172144021 ILLUSTRATION.pdf]
Preview
Text
6. NIM 7172144021 ILLUSTRATION.pdf - Published Version

Download (134kB) | Preview
[thumbnail of 7. NIM 7172144021 TABLES.pdf]
Preview
Text
7. NIM 7172144021 TABLES.pdf - Published Version

Download (163kB) | Preview
[thumbnail of 8. NIM 7172144021 APPENDICES.pdf]
Preview
Text
8. NIM 7172144021 APPENDICES.pdf - Published Version

Download (32kB) | Preview
[thumbnail of 9. NIM 7172144021 CHAPTER I.pdf]
Preview
Text
9. NIM 7172144021 CHAPTER I.pdf - Published Version

Download (489kB) | Preview
[thumbnail of 13. NIM 7172144021 CHAPTER V.pdf]
Preview
Text
13. NIM 7172144021 CHAPTER V.pdf - Published Version

Download (76kB) | Preview
[thumbnail of 14. NIM 7172144021 BILIOGRAPHY.pdf]
Preview
Text
14. NIM 7172144021 BILIOGRAPHY.pdf - Published Version

Download (330kB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah pemahaman mahasiswa menggunakan media pembelajaran E-learning, kreativitas dosen yang cenderung menggunakan metode ceramah, dan efektivitas belajar mahasiswa belum sesuai dengan apa yang diharapkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran E-learning, kreativitas dosen dan efektivitas belajar terhadap hasil belajar mahasiswa pendidikan administrasi perkantoran Universitas Negeri Medan. Penelitian ini dilaksanakan di Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Medan.
Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Pendidikan Administrasi Perkantoran Stambuk 2017 Universitas Negeri Medan yang berjumlah 58 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah total sampling, dimana jumlah populasi digunakan semua untuk dijadikan sampel dalam penelitian yaitu mahasiswa pendidikan administrasi perkantoran stambuk 2017 Universitas Negeri Medan. teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melaui observasi, penyebaran angket dan dokumentasi. Uji validitas untuk analisis butir kuesioner ini menggunakan rumus korelasi Product Moment, reliabilitas dilakukan uji menggunakan cronbach alpha. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah Uji Linieritas, Uji Multikolinieritas, analisis Regresi Linear Berganda, Uji T, Uji F, dan Uji Determinasi.
Pengolahan data menggunakan SPSS versi 25 menunjukkan bahwa hasil uji t (parsial) Media Pembelajaran E-Learning (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar mahasiswa (Y) dengan memperoleh nilai thitung > ttabel (2,229 > 1,67303), serta nilai signifikansi < 0,05 (0,030 < 0,05). Kemudian Kreativitas Dosen (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar mahasiswa (Y) dengn perolehan nilai thitung > ttabel (2,589 > 1,67303), serta nilai signifikansi < 0,05 (0,012 < 0,05), serta Efektivitas Belajar (X3) yang memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar (Y) dengan perolehan nilai thitung > ttabel (5,210 > 1,67303), serta nilai signifikansi < 0,05 (0,000 < 0,05). Dengan perolehan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,425 atau 42,5% variabel X memperangaruhi variabel Y dan sisanya sebesar 57,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model penelitian ini. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Media Pembelajaran E-Learning, Kreativitas Dosen dan Efektivitas Belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar mahasiswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Media Pembelajaran E-Learning, Kreativitas Dosen, Efektivitas Belajar
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Cut Lidya Mutia
Date Deposited: 10 Feb 2022 04:19
Last Modified: 10 Feb 2022 04:19
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/45428

Actions (login required)

View Item
View Item