PENGEMBANGAN E-MODUL INTERAKTIF MENGGUNAKAN FLIP PDF PROFESSIONAL BERBASIS PENDEKATAN RME UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN VISUAL THINKING SISWA KELAS VIII DI SMP SWASTA PRAYATNA MEDAN

Sipakkar, Pelni Rodearni and Fauzi, Kms. Muhammad Amin (2023) PENGEMBANGAN E-MODUL INTERAKTIF MENGGUNAKAN FLIP PDF PROFESSIONAL BERBASIS PENDEKATAN RME UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN VISUAL THINKING SISWA KELAS VIII DI SMP SWASTA PRAYATNA MEDAN. In: Seminar Nasional Jurusan Matematika 2023, Transformasi Matematika dan Teknologi Menuju Generasi Matematika Unggul untuk Pendidikan Indonesia Maju, 09 November 2023, Medan.

[thumbnail of 40.pdf] Text
40.pdf

Download (2MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat produk yang telah dikembangkan, yaitu e-modul interaktif yang menggunakan flip PDF profesional berbasis pendekatan RME. Produk ini valid, praktis, dan efektif, dan memiliki kemampuan untuk meningkatkan kemampuan visual thinking siswa kelas VIII pada materi bangun ruang sisi datar. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu (1) RPP; (2) lembar validasi materi dan media e-modul interaktif berbasis pendekatan RME; (3) lembar validasi pretest dan posttest tes kemampuan visual thinking siswa; dan (4) angket kepraktisan respon guru dan siswa terhadap e-modul interaktif berbasis pendekatan RME. Hasil dari proses pengembangan e-modul
interaktif berbasis pendekatan RME adalah sebagai berikut: (1) e-modul interaktif berbasis pendekatan RME dianggap sangat layak, dengan kevalidan ahli materi dan ahli media rata-rata 3,53 dan kevalidan ahli media rata-rata 3,49; (2) kemampuan visual thinking siswa meningkat, dengan rata-rata pretest pretest sebesar 40,96 meningkat menjadi rata-rata posttest sebesar 82,68 dan porelahan N-gain sebesar 0,71 dengan kategori tinggi; (3) kriteria kepraktisan dengan presentasi sebesar 88,33% dari respon guru, 86,83% dari respon siswa pada uji coba kelompok kecil, dan 85,56% dari respon siswa pada uji coba kelompok terbatas. Selain itu, e-modul interaktif berbasis pendekatan RME memenuhi
empat kriteria keefektifan, yaitu: (a) ketuntasan belajar siswa secara klasikal, yang dinilai melalui tes kemampuan visual thinking dengan presentase sebesar 88,33%; (b) pencapaian siswa pada setiap indikator/tujuan pembelajaran yang melebihi 75%; (c) presentase respon positif siswa sebesar 85,56% dikategorikan sangat positif; dan (d) ketercepaian waktu yang dibutuhkan sama dengan pembelajaran
seperti biasa dilakukan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Proceeding)
Keywords: E-Modul Interaktif; Pendekatan RME; Flip PDF Professional; Bangun Ruang Sisi Datar
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Mrs Siti Nurbaidah
Date Deposited: 12 Jun 2024 08:02
Last Modified: 12 Jun 2024 08:02
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/58458

Actions (login required)

View Item
View Item