MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK (PMR) DI KELAS VII SMP NEGERI 31 MEDAN

Silitonga, Beatrix Anela (2023) MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK (PMR) DI KELAS VII SMP NEGERI 31 MEDAN. Undergraduate thesis, UNIMED.

[thumbnail of 4183311045_Cover.pdf] Text
4183311045_Cover.pdf

Download (47kB)
[thumbnail of 4183311045_Lembar_Pengesahan.pdf] Text
4183311045_Lembar_Pengesahan.pdf

Download (188kB)
[thumbnail of 4183311045_Abstrak.pdf] Text
4183311045_Abstrak.pdf

Download (269kB)
[thumbnail of 4183311045_Kata_Pengantar.pdf] Text
4183311045_Kata_Pengantar.pdf

Download (271kB)
[thumbnail of 4183311045_Daftar_Isi.pdf] Text
4183311045_Daftar_Isi.pdf

Download (561kB)
[thumbnail of 4183311045_BAB_I.pdf] Text
4183311045_BAB_I.pdf

Download (970kB)
[thumbnail of 4183311045_BAB_V.pdf] Text
4183311045_BAB_V.pdf

Download (258kB)
[thumbnail of 4183311045_Daftar_Pustaka.pdf] Text
4183311045_Daftar_Pustaka.pdf

Download (227kB)

Abstract

Hasil tes kemampuan penalaran matematis dari siswa kelas VII-8 SMP Negeri 31 Medan masih tergolong rendah. Dalam kondisi tersebut diperlukan pendekatan yang dapat mengatasi masalah kemampuan penalaran matematis siswa yang masih tergolong rendah, salah satu pendekatan yang dapat digunakan adalah Pendekatan Matematika Realistik (PMR). Penelitian ini memiliki tujuan untuk meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa dengan menggunakan pendekatan matematika realistik siswa pada materi bangun datar segiempat segitiga. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus dan pada tiap siklus terdiri atas 2 pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII-8 SMP Negeri 31 Medan yang terdiri dari 32 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar tes awal, lembar tes kemampuan penalaran matematis dan lembar observasi.
Setelah penelitian dilaksanakan 2 siklus, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bahwa terjadi peningkatan hasil belajar siswa. Hal ini ditandai dengan rata- rata nilainya pada siklus I adalah 78,78 menjadi 87,28 pada siklus II. Sedangkan persentase ketuntasan secara klasikal meningkat dari siklus I yaitu 62,5% menjadi 87,5% pada siklus II, sehingga dapat diperoleh bahwa penelitian ini telah memenuhi capaian indikator keberhasilan yang ditentukan. Berdasarkan hasil yang telah diperoleh, maka dapat disimpulkan bahwa: 1) kemampuan penalaran matematis siswa kelas VIII-1 SMPN 31 Medan meningkat setelah diterapkan proses pembelajaran dengan pendekatan matematika realistik. 2) dengan penerapan pendekatan matematika realistik pada proses pembelajaran maka kemampuan penalaran matematis siswa meningkat sampai mencapai ketuntasan secara klasikal.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: 510.071 2 Sil m
Keywords: Matematis realistik; Penalaran matematis; Bangun datar segiempat
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 15 May 2024 09:03
Last Modified: 15 May 2024 09:03
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/56868

Actions (login required)

View Item
View Item