LPPM Universitas Negeri Medan (2023) ALAT TES KETERAMPILAN SHOOTING SEPAK BOLA. EC00202300912.
EC00202300912.pdf - Published Version
Download (378kB) | Preview
Abstract
Dalam penelitian ini peneliti melakukan pengembangan terhadap tes keterampilan shooting sepak bola dengan menggunakan bola bergerak, dimana sebelumnya tes keterampilan shooting sepak bola dilakukan dengan cara manual. Atti dari kata manual sendiri artinya tes keterampilan shooting masih menggunakan media dinding sebagai tempat angka-angka sasaran tesnya digambar menggunakan cat atau kapur. Kemudian dalam pelaksanaan tesnya saat setiap pemain sepak bola melakukan shooting sebanyak tiga kali peneliti atau pelatih akan menulis dikertas angka-angka beberapa saja didinding yang terkena bola saat pemain sepak bola melakukan shooting. Dalam melakukan tes keterampilan shooting sepak bola cara manual seperti ini, bisa jadi bola mengenai garis pemisah antara angka 1 dan 2 misalnya, disini penilai akan menuliskan angka yang bisa jadi bukan angka yang sebenarnya, maka data yang didapatpun tidak bisa dipertanggungjawabkan.
Dalam penelitian ini peneliti melakukan pengembangan terhadap tes keterampilan shooting sepak bola tersebut. Saat melakukan tes, bola hasil shooting pemain sepak bola yang mengenai angka sasaran tes, datanya akan langsung masuk ke laptop dan terekam didalamnya. Sensor getar yang ditempelkan di belakang setiap angka-angka sasaran tesnya menjadi alat yang digunakan untuk menerima getaran bola dan hasilnya dikirimkan ke alat yang berada di laptop, kemudian aplikasi alat tes keterampilan shooting menggunakan media teknologi di laptop akan menunjukkan angka sasaran yang terkena oleh bola.
Untuk mendapatkan getaran saat bola mengenai angka-angka sasaran tes, peneliti akan menggunakan terpal sebagai alas angka-angka sasarannya yang ditempelkan di dinding sebagai penyangganya.
Item Type: | Patent |
---|---|
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure > GV201 Physical education and training G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure > GV557 Sports > GV861 Ball games: Baseball, football, golf, etc. |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 12 Jun 2023 08:22 |
Last Modified: | 12 Jun 2023 08:22 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/52720 |