Tampubolon, Herlan Darmanto (2022) ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA MELALUI MODEL DISCOVERY LEARNING DI SMA NEGERI 14 MEDAN. Undergraduate thesis, UNIMED.
1. NIM 4171111025 COVER.pdf - Published Version
Download (37kB) | Preview
2. NIM 4171111025 APPROVAL SHEET.pdf - Published Version
Download (201kB) | Preview
3. NIM 4171111025 ABSTRACT.pdf - Published Version
Download (177kB) | Preview
4. NIM 4171111025 PREFACE.pdf - Published Version
Download (143kB) | Preview
5. NIM 4171111025 TABLE OF CONTENT.pdf - Published Version
Download (93kB) | Preview
9. NIM 4171111025 CHAPTER I.pdf - Published Version
Download (221kB) | Preview
13. NIM 4171111025 CHAPTER V.pdf - Published Version
Download (83kB) | Preview
14. NIM 4171111025 BIBLIOGRAPHY.pdf - Published Version
Download (190kB) | Preview
Abstract
Kemampuan berpikir kritis matematis merupakan salah satu kemampuan abad-21 yang harus dimiliki siswa. Oleh karena itu, kemampuan ini seyogyanya harus dikuasai oleh siswa. Melihat karakteristik dari model discovery learning, model ini dapat memfasilitasi siswa untuk berpikir kritis. Atas dasar tersebut, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kemampuan berpikir kritis matematis siswa dan proses jawaban siswa setelah memperoleh pembelajaran melalui model discovery learning. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Adapun yang menjadi subjek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas XI MIPA 4 SMA Negeri 14 Medan dengan jumlah 36 orang. Berdasarkan hasil dari pelaksanaan penelitian diperoleh bahwa (1) kemampuan berpikir kritis matematis siswa setelah memperoleh pembelajaran discovery learning berada pada kategori sedang dimana ada sebanyak 7 siswa (19,45%) bertaraf tinggi, 25 siswa (69,44%) bertaraf sedang, dan 4 siswa (11,11%) bertaraf rendah. Untuk setiap indikator, kemampuan menginterpretasi memperoleh hasil sebesar 87,04 atau bertaraf tinggi; kemampuan menganalisis memperoleh hasil sebesar 77,06 atau bertaraf sedang; kemampuan mengevaluasi memperoleh hasil sebesar 69,91 atau bertaraf sedang; dan kemampuan menginferensi memperoleh hasil sebesar 53,01 atau bertaraf rendah. (2) Pada proses jawaban siswa, siswa berkemampuan tinggi dan sedang dapat menginterpretasi, menganalisis, dan mengevaluasi masalah; sedangkan siswa berkemampuan rendah hanya dapat menginterpretasi masalah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SK-2022 MAT 158 |
Keywords: | Discovery learning; Berpikir kritis matematis; Proses jawaban siswa; Model pembelajaran |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF309 Consciousness. Cognition L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 16 May 2023 05:03 |
Last Modified: | 16 May 2023 05:03 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/52153 |