Karakteristik Grafena dari Limbah Padat Kelapa Sawit

Purwandari, Vivi and Harahap, Mahyuni and Mukmin (2021) Karakteristik Grafena dari Limbah Padat Kelapa Sawit. In: Prosiding Seminar Nasional Kimia & Pendidikan Kimia#2 - 2021, 11 Desember 2021, Medan.

[thumbnail of Article.pdf]
Preview
Text
Article.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Dunia saat ini mengalami krisis energi, kerusakan lingkungan dan perubahan iklim sehingga sangat dibutuhkan penelitian untuk mencari cara memproduksi material baru berbasis karbon yang mudah, murah, ramah lingkungan yang berasal dari sumber terbarukan. Material baru berbasis karbon seperti grafena dengan karakteristik konduktivitas tinggi, luas permukaan tinggi, biokompatibilitas baik, non toksid dan tahan lama dapat diimplementasikan pada bidang energi, katalis, sensor, biologi dan lingkungan. Penelitian ini bertujuan mengkonversi limbah biomasa menjadi Grafena dengan metode hidrotermal temperature 1800C dan waktu pemanasan 2, 4, 6 jam. Dilakukan pengujian XRD, FTIR, Uji konduktivitas, SEM dan TEM terhadap material grafena yang dihasilkan. Hasil karakterisasi menunjukkan bahwa material grafaena yang berasal dari limbah padat cangkang buah sawit terbaik pada pemanasan selama 6 jam, memiliki ukuran partikel 334,2 nm, konduktivitas 5,491x10-2 S/cm. Dan dapat disimpulkan bahwa grafena telah disintesis dari limbah padat sawit dengan metode hidrotermal terdiri dari beberapa lapisan dan bersifat semikonduktor.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Limbah biomasa; cangkang sawit; grafena; semikonduktor
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Q Science > QD Chemistry > QD241 Organic chemistry
Q Science > QD Chemistry > QD450 Physical and theoretical chemistry
Q Science > QD Chemistry > QD71 Analytical chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: Mrs Catur Dedek Khadijah
Date Deposited: 27 Jul 2022 07:21
Last Modified: 01 Aug 2022 15:08
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/46832

Actions (login required)

View Item
View Item