Putri, Ridha Aulia (2021) Pengaruh Terpaan Media Sosial Terhadap Pengetahuan Politik Generasi Muda (Studi Kasus Mahasiswa PPKn FIS Unimed Stambuk 2019). Undergraduate thesis, UNIMED.
1. 3172111008 COVER.pdf - Published Version
Download (4MB) | Preview
2. 3172111008 APPROVAL SHEET.pdf - Published Version
Download (6MB) | Preview
3. 3172111008 ABSTRACT.pdf - Published Version
Download (4MB) | Preview
4. 3172111008 PREFACE.pdf - Published Version
Download (821kB) | Preview
5. 3172111008 TABLE OF CONTENT.pdf - Published Version
Download (4MB) | Preview
6. 3172111008 TABLES.pdf - Published Version
Download (4MB) | Preview
7. 3172111008 ILLUSTRATION.pdf - Published Version
Download (4MB) | Preview
8. 3172111008 APPENDICES.pdf - Published Version
Download (4MB) | Preview
9. 3172111008 CHAPTER I.pdf - Published Version
Download (6MB) | Preview
13. 3172111008 CHAPTER V.pdf - Published Version
Download (4MB) | Preview
14. 3172111008 BIBLIOGRAPHY .pdf - Published Version
Download (5MB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terpaan media sosial terhadap pengetahuan politik generasi muda. Media sosial yang dimaksud disini ialah media sosial instagram. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa jurusan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Medan stambuk 2019. Metode penelitian yang digunakan adalah metode korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Mahasiswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Medan stambuk 2019 yang berjumlah 107 orang mahasiswa, serta yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah 25% dari seluruh jumlah mahasiswa PPKn FIS Unimed stambuk 2019 yaitu sebanyak 27 mahasiswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah melalui penyebaran angket, observasi, dan dokumentasi. Analisis yang digunakan dengan melakukan uji instrumen, uji koefisien korelasi (product moment), uji determinasi, dan uji hipotesis (uji t). Hasil penelitian yang didapatkan diketahui bahwa terpaan media sosial instagram berpengaruh rendah terhadap pengetahuan politik mahasiswa PPKn FIS Unimed stambuk 2019 sebesar 21,13% sedangkan 78,87% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk ke dalam penelitian ini seperti misalnya pengetahuan politik yang dipengaruhi oleh media sosial lain seperti facebook ataupun twitter. Pendidikan politik juga menjadi variabel dalam meningkatkan pengetahuan politik generasi muda yang merupakan variabel lain diluar dari konteks penelitian ini. Pengujian terhadap hipotesis penelitian menunjukkan bahwa, terpaan media sosial instagram berpengaruh secara signifikan tetapi kecil terhadap pengetahuan politik mahasiswa PPKn FIS Unimed stambuk 2019
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Terpaan Media Sosial, Instagram, Pengetahuan Politik |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) J Political Science > JA Political science (General) L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pkn |
Depositing User: | Mr Fifri Juanda Harahap |
Date Deposited: | 07 Dec 2021 05:21 |
Last Modified: | 09 Dec 2021 08:49 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/44003 |