PERBEDAAN PENINGKATAN KEMAMPUAN PENALARAN DAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA SEKOLAH DASAR DENGAN MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE CIRC

Wahyuningsih, Eis Sri (2012) PERBEDAAN PENINGKATAN KEMAMPUAN PENALARAN DAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA SEKOLAH DASAR DENGAN MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE CIRC. Masters thesis, UNIMED.

[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf - Published Version

Download (41kB) | Preview
[thumbnail of PENGESAHAN.pdf]
Preview
Text
PENGESAHAN.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview
[thumbnail of 081188710017 ABSTRAK.pdf]
Preview
Text
081188710017 ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (74kB) | Preview
[thumbnail of KATA PENGANTAR .pdf]
Preview
Text
KATA PENGANTAR .pdf - Published Version

Download (68kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR ISI .pdf]
Preview
Text
DAFTAR ISI .pdf - Published Version

Download (96kB) | Preview
[thumbnail of 081188710017 BAB I.pdf]
Preview
Text
081188710017 BAB I.pdf - Published Version

Download (195kB) | Preview
[thumbnail of 081188710017 BAB V.pdf]
Preview
Text
081188710017 BAB V.pdf - Published Version

Download (13kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA .pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA .pdf - Published Version

Download (100kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan kemampuan penalaran matematis siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif tipe CIRC dan siswa yang menggunakan pembelajaran ekspositori. (2) Mendeskripsikan kemampuan representasi matematis siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif tipe CIRC dan siswa yang menggunakan pembelajaran ekspositori. (3) Mendeskripsikan interaksi antara pembelajaran dengan tes awal matematika siswa terhadap kemampuan penalaran matematis siswa. (4) Mendeskripsikan interaksi antara pembelajaran dengan tes awal matematika siswa terhadap kemampuan representasi matematis siswa. (5) Mendeskripsikan aktifitas siswa dan pola jawaban (proses penyelesaian) siswa dalam menyelesaikan masalah pada masing-masing pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas V SD di Medan Johor. Variabel-variabel dalam penelitian ini adalah pembelajaran kooperatif tipe CIRC dan pembelajaran ekspositori sebagai variabel bebas, sedangkan variabel terikatnya adalah kemampuan penalaran dan kemampuan representasi matematis siswa. Instrumen yang digunakan adalah: (1) tes kemampuan penalaran, (2) tes kemampuan representasi, (3) Lenbar observasi siswa dan guru pada saat pembelajaran. Sedangkan perangkat pembelajaran yang digunakan adalah: (1) Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), (2) Lembar Aktivitas Siswa (LAS). Instrumen tersebut dinyatakan telah memenuhi validitas isi serta koefisien reliabilitas tes penalaran sebesar 0,711 dan tes representasi sebesar 0,686. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji t dan anava dua jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Secara keseluruhan siswa yang mendapatkan pembelajaran kooperatif tipe CIRC secara signifikan lebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran ekspositori. (2) Peningkatan kemampuan penalaran dan kemampuan representasi matematis pada pembelajaran kooperatif tipe CIRC lebih baik daripada yang mendapatkan pembelajaran ekspositori. (3) Tidak ada interaksi antara pembelajaran dengan kemampuan awal terhadap kemampuan penalaran maupun kemampuan representasi. (4) Aktivitas siswa pada pembelajaran kooperatif tipe CIRC termasuk pada kategori sangat tinggi sedangkan pada pembelajaran ekspositori cukup beraktivitas (5) Proses penyelesaian masalah siswa dalam pembelajaran kooperatif tipe CIRC terlihat rapi, mempunyai langkah-langkah yang berurutan dan jawaban benar, sedangkan pada pembelajaran ekspositori tidak rapi, langkah-langkah tidak berurutan dan sebahagian jawaban tidak benar. Diharapkan guru dapat melatih dan meningkatkan kemampuan membaca siswa agar siswa dapat memahami dan menalar suatu masalah dengan baik.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: 510.071 Wah p
Keywords: Penalaran; Representasi; Matematika; Pembelajaran kooperatif; Pembelajaran ekspositori
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Program Pasca Sarjana > Pendidikan Matematika
Depositing User: Mrs Yuni Chairani
Date Deposited: 09 Apr 2016 08:13
Last Modified: 18 Jul 2018 08:15
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/3592

Actions (login required)

View Item
View Item