Sembiring, Kenzia Gloria Hati (2016) PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS V SD NEGERI 105271 SERBAJADI TA 2015 / 2016. Undergraduate thesis, UNIMED.
1 COVER SKRIPSI.pdf - Published Version
Download (44kB) | Preview
2 LEMBAR PERSETUJUAN.pdf - Published Version
Download (718kB) | Preview
3 ABSTRAK.pdf - Published Version
Download (115kB) | Preview
4 KATA PENGHANTAR.pdf - Published Version
Download (271kB) | Preview
5 DAFTAR ISI.pdf - Published Version
Download (213kB) | Preview
6 DAFTAR TABEL.pdf - Published Version
Download (114kB) | Preview
7 DAFTAR GAMBAR.pdf - Published Version
Download (113kB) | Preview
8 DAFTAR LAMPIRAN.pdf - Published Version
Download (113kB) | Preview
9 BAB I.pdf - Published Version
Download (361kB) | Preview
13 BAB V.pdf - Published Version
Download (168kB) | Preview
14 DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (181kB) | Preview
Abstract
Subjek dalam penelitian tindakan kelas ini adalah peserta didik kelas V yang
berjumlah 32 orang yang terdiri dari 14 peserta didik laki-laki dan 18 peserta didik
perempuan di SD Negeri 105271 Serbajadi. Objek dalam penelitian ini adalah pengaruh
penggunaan strategi pembelajaran inkuiri dalam meningkatkan kreativitas siswa dalam
belajar IPA materi pokok gaya magnet. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan
kreativitas belajar siswa pada pelajaran IPA dengan menggunakan strategi inkuiri di
kelas V SD Negeri 105271 Serbajadi.
Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam 2
siklus, dimana setiap siklus dilakukan 2 kali pertemuan..dalam setiap siklus dilakukan
melalui 4 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Alat
pengumpul data yang digunakan adalah angket dan observasi. Sebelum dilakukan
tindakan pada siklus I, peneliti terlebih dahulu mengamati proses pembelajaran awal
siswa atau prasiklus yang bertujuan untuk mengetahui kreativitas belajar siswa dan
kekurangan-kekurangan dalam proses kegiatan belajar mengajar.
Berdasarkan analisis data observasi pada kondisi awal di peroleh 6 orang
memperoleh kriteria kreatif (18,75%), 3 orang memiliki kreativitas belajar cukup
(9,375%), 23 orang memiliki kreativitas belajar kurang (71,875%). Pada siklus I
mengalami perubahan yaitu : 7 siswa (21,875%) memperoleh kriteria sangat kreatif, 11
siswa (34,375%) memperoleh kriteria kreatif, 5 siswa (15,625%) memperoleh kriteria
cukup, dan 9 siswa (28,125%) memperoleh kriteria kurang. Dan pada siklus II
presentase kreativitas belajar siswa semakin meningkat dan sesuai dengan presentase
yang ingin dicapai pada tingkat kreativitas belajar siswa, yaitu : 17 siswa (53,125%)
memperoleh kriteria sangat kreatif, 9 siswa (28,125%) memperoleh kriteria kreatif, 4
siswa (12,50%) memperoleh kriteria cukup dan 2 (6,25%) siswa memperoleh kriteria
kurang. Sedangkan berdasarkan analisis data yang diperoleh dari angket pada siklus I
adalah : 4 siswa (12,50%) memperoleh kriteria sangat kreatif, 16 siswa (50%)
memperoleh kriteria kreatif, 6 siswa (18,75%) memperoleh kriteria cukup, dan 6 siswa
(18,75%) memperoleh kriteria kurang. Dan pada siklus II diperoleh: 14 siswa (43,75%)
memperoleh kriteria sangat kreatif, 12 siswa (37,50%) memperoleh kriteria kreatif, 3
siswa (9,375%) memperoleh kriteria cukup, dan 3 siswa (9,375%) memperoleh kriteria
kurang. Penilaian pada penilai yang dilakukan oleh wali kelas V pada siklus I
memperoleh presentase 66,25% dan pada siklus II Presentasenya sebesar 85%
Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan
strategi inkuiri dapat meningkatkan kreativitas belajar siswa pada mata pelajaran IPA di
kelas V SD Negeri 105271 Serbajadi. Oleh karena itu, strategi pembelajaran inkuiri
dapat diterapkan sebagai salah satu alternatif dalam meningkatkan kreativitas belajar
siswa.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SK-2016 PGSD 183 |
Keywords: | Strategi Inkuiri; Meningkatkan Kreativitas Belajar; IPA |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Mr Maknun |
Date Deposited: | 22 Nov 2016 06:22 |
Last Modified: | 22 Nov 2016 06:22 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/21606 |