Agnes, Lia (2016) PENGARUH MINAT BELAJAR DAN PENDAPATAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 TIGANDERKET T.P 2015/2016. Undergraduate thesis, UNIMED.
1. NIM 7121142011 COVER SKRIPSI.pdf - Published Version
Download (26kB) | Preview
2. NIM 7121142011 LEMBAR PENGESAHAN.pdf - Published Version
Download (92kB) | Preview
4. NIM 7121142011 ABSTRAK.pdf - Published Version
Download (19kB) | Preview
3. NIM 7121142011 KATA PENGANTAR.pdf - Published Version
Download (25kB) | Preview
5. NIM 7121142011 DAFTAR ISI.pdf - Published Version
Download (20kB) | Preview
6. NIM 7121142011 DAFTAR GAMBAR.pdf - Published Version
Download (12kB) | Preview
7. NIM 7121142011 DAFTAR TABEL.pdf - Published Version
Download (14kB) | Preview
8. NIM 7121142011 DAFTAR LAMPIRAN.pdf - Published Version
Download (13kB) | Preview
9. NIM 7121142011 BAB I.pdf - Published Version
Download (39kB) | Preview
13. NIM 7121142011 BAB V.pdf - Published Version
Download (133kB) | Preview
14. NIM 7121142011 DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (20kB) | Preview
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya prestasi belajar siswa
dalam mata pelajaran akuntansi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui
pengaruh minat belajar dan pendapatan orang tua terhadap prestasi belajar siswa
pada mata pelajaran akuntansi kelas XI IPS SMA N 1 Tiganderket Tahun
Pembelajaran 2015/2016.
Penelitian ini dilaksanakan di SMA N 1 Tiganderket Jalan Pendidikan
No.1. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS yang
berjumlah 110 orang dan sampel berjumlah 55 orang. Instrumen yang digunakan
untuk mengukur minat belajar dan pendapatan orang tua berupa angket yang
berjumlah 20 soal untuk masing-masing variabel dan studi dokumentasi (DKN)
untuk variabel prestasi belajar siswa. Validitas tes diuji dengan menggunakan
teknik korelasi product moment. Reliabilitas tes diuji dengan menggunakan rumus
Alpha Cronbarch. Kemudian data dianalisis dengan rumus regresi linear
berganda. Selanjutnya untuk menguji hipotesis secara parsial uji t dan secara
simultan digunakan uji F.
Berdasarkan analisis data dengan menggunakan program SPSS 20.00
diperoleh persamaan regresi linear berganda Y = 44,706 + 0,459 X1 + 0,237 X2 .
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel minat belajar (X1)
memiliki pengaruh signifikan karena thitung > t table yaitu 6,178 > 2,005. Dan
variabel pendapatan orang tua (X2) memiliki pengaruh signifikan karena thitung > t
table yaitu 2,650 > 2,005. Sementara secara simultan variabel X1 dan X2 memiliki
pengaruh signifikan terhadap Y pada taraf alpha 5%. Hal ini terlihat dari hasil
perhitungan Fhitung yang sebesar 43,253 > Ftabel sebesar 3,18. Persentase
sumbangan minat belajar dan pendapatan orang tua terhadap prestasi belajar siswa
sebesar 62,5%. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa minat
belajar dan pendapatan orang tua memberikan pengaruh yang signifikan terhadap
prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Tiganderket T.P
2015/2016
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SK_2016 AKT 110 |
Keywords: | Minat Belajar; Pendapatan Orang Tua; Prestasi Belajar Akuntansi |
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance > HG1706 Accounting. Bookkeeping L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | Mr Maknun |
Date Deposited: | 14 Oct 2016 02:47 |
Last Modified: | 14 Oct 2016 02:47 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/20497 |