Ritonga, Imelda Liana (2005) HUBUNGAN ANTARA SISTEM PEMBERDAYAAN DAN PENGHARGAAN DENGAN LOYALITAS DOSEN DI AKADEMI-AKADEMI KEPERAWATAN SWASTA KOTA MEDAN. Masters thesis, UNIMED.
035030242- Kata Pengantar.pdf - Published Version
Download (743kB) | Preview
035030242- Abstrak.pdf - Published Version
Download (423kB) | Preview
035030242- Daftar Isi.pdf - Published Version
Download (313kB) | Preview
035030242- Bab I.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
035030242- Bab V.pdf - Published Version
Download (328kB) | Preview
035030242- Daftar Pustaka.pdf - Published Version
Download (140kB) | Preview
Abstract
Latar belakang dari penelitian ini adalah adanya ketidakmampuan lulusan Akademi Keperawatan di Indonesia untuk lulus seleksi bekerja di luar negeri. Ketidakmampuan Iulusan Akaderni Keperawatan itu menjadi indikator terhadap mutu pendidikan di Akademi Keperawatan khususnya di Medan. Fokus utarna pada penelitian ini adalah loyalitas dosen yang secara teoritis sangat berperan dalam meningkatkan mutu pendidikan Akademi Keperawatan.Tujuan dari penelitian ini adalah membuktikan apakah terdapat hubungan yang berarti antara pemberdayaan (X1) dan sistem penghargaan (X2) sebagai variabel bebas dengan loyalitas dosen (Y) sebagai variabel terikat. Ada 3 hipotesis yang dikemukakan, yakni : Pertama terdapat hubungan yang berarti antara pemberdayaan dosen dengan loyalitas dosen di AKPER swasta Kota Medan, Kedua terdapat hubungan yang berarti antara sistem penghargaan pada dosen dengan loyalitas dosen di AKPER Swasta Kota Medan, dan Ketiga terdapat huhungan yang berarti antara pemberdayaan dosen dan sistem penghargaan dosen secara bersama-sama dengan loyalitas dosen di AKPER. Swasta Kota Medan.Populasi dari penelitian ini adalah semua dosen di AKPER Swasta Kota Medan dengan latar belakang pendidikan S1 Keperawatan yang menjadi dosen di AKPER swasta Kota Medan dengan akreditasi B. Jumlah populasi yang dipersempit sebanyak 73 dosen. Jumlah sampel ditentukan berdasarkan tabel Krejcie-Morgan sebanyak 63 dosen yang didapat dengan menggunakan teknik proposional random sampling. Analisis dilakukan dengan analisa korelasi dan regresi dengan reliabilitas 95% ( = 0,05).Hasil penelitian menunjukkan bahwa korelasi antara pemberdayaan dengan loyalitas dosen adalah 0,649, artinya terdapat hubungan antara pemberdayaan dengan loyalitas dosen di AKPER Swasta Kota Medan. Korelasi antara sistem penghargaan dengan loyalitas dosen adalah 0,506, artinya terdapat hubungan antara sistem penghargaan dengan loyalitas dosen di AKPER Swasta Kota Medan. Dan terdapat hubungan antara pemberdayaan dan sistem penghargaan secara bersama-sama dengan loyalitas dosen yang ditunjukkan dengan nilai signifikansi (p) < 0,05. Dengan regresi juga ditemukan bahwa hubungan pemberdayaan dan sistem penghargaan dengan loyalitas dosen bersitat positif dan mengikuti model linear, yang berarti semakin tinggi pemberdayaan dan sistem penghargaan semakin baik pula loyalitas dosen.Dari penelitian juga ditemukan bahwa pemberdayaan pada dosen cenderung baik. Sedang sistem penghargaan pada dosen cenderung rendah. Sedang Loyalitas dosen cenderung baik. Loyalitas dosen di AKPER Swasta Kota Medan cenderung masih baik disebabkan kebanyakkan dosen yang rnenjadi responden penelitian ini adalah alumni dari akademi tersebut. Inilah yang menyebabkan mereka merasa lebih terikat dengan AKPER tersebut. Walau demikian, mereka memiliki keinginan menjadi pegawai negeribila ada kesempatan. Dari analisa juga ditemukan bahwa pemberdayaan rnemberikan pengaruh yang lebih besar terhadap loyalitas dosen dari pada pemberdayaan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | 371.12 Rit h |
Keywords: | Loyalitas dosen; Sistem penghargaan; Keperawatan |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) L Education > LB Theory and practice of education > LB2801 School Administration and Organization L Education > LB Theory and practice of education > LB3011 School management and discipline |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Administrasi Pendidikan |
Depositing User: | Mrs Catur Dedek Khadijah |
Date Deposited: | 09 Apr 2016 08:13 |
Last Modified: | 21 Apr 2016 04:42 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/2015 |