PENGARUH PENGETAHUAN ORGANISASI, HUBUNGAN ANTAR PRIBADI, KOMITMEN ORGANISASI DAN EFEKTIVITAS KEPEMIMPINAN TERHADAP KEMAMPUAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN KEPALA SMP KABUPATEN DELI SERDANG

Winarji, Bambang (2014) PENGARUH PENGETAHUAN ORGANISASI, HUBUNGAN ANTAR PRIBADI, KOMITMEN ORGANISASI DAN EFEKTIVITAS KEPEMIMPINAN TERHADAP KEMAMPUAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN KEPALA SMP KABUPATEN DELI SERDANG. Doctoral thesis, UNIMED.

[thumbnail of 0819301017 COVER.pdf]
Preview
Text
0819301017 COVER.pdf - Published Version

Download (41kB) | Preview
[thumbnail of 0819301017 LEMBAR PENGESAHAN.pdf]
Preview
Text
0819301017 LEMBAR PENGESAHAN.pdf - Published Version

Download (71kB) | Preview
[thumbnail of Abstrak.pdf]
Preview
Text
Abstrak.pdf - Published Version

Download (164kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel pengetahuan organisasi, hubungan antar pribadi, komitmen organisasi, dan efektivitas kepemimpinan
terhadap kemampuan pengambilan keputusan Kepala SMP di Kabupaten Deli Serdang serta untuk mengetahui langsung atau tidak langsung pengaruh tersebut. Penelitian ini menggunakan analisis jalur (path analysis). Sampel penelitian adalah teknik sampel acak berstrata proporsional dengan total sampel 156 kepala sekolah dari 256 kepala SMP negeri dan swasta. Melalui penelitian ini diperoleh temuan-temuan : (1) pengetahuan organisasi
berpengaruh secara signifikan terhadap komitmen organisasi, dengan nilai sig = 0,000 lebih kecil dari α = 0,05, dan koefisien jalur sebesar ρ = 0,343; (2) hubungan
antar pribadi berpengaruh secara signifikan terhadap komitmen organisasi dengan nilai sig = 0,000 lebih kecil dari α = 0,05 dan koefisien jalur sebesar ρ = 0,286 ; (3)
pengetahuan organisasi berpengaruh secara signifikan terhadap efektivitas kepemimpinan, dengan nilai sig = 0,001 lebih kecil dari α = 0,05 dan koefisien jalur
sebesar ρ = 0,253; (4) hubungan antar pribadi berpengaruh secara signifikan terhadap efektivitas kepemimpinan, dengan nilai sig = 0,000 lebih kecil dari α = 0,05 dan
koefisien jalur sebesar ρ = 0,290; (5) komitmen organisasi berpengaruh secara signifikan terhadap efektivitas kepemimpinan dengan nilai sig = 0,002 lebih kecil dari α = 0,05 dan koefisien jalur sebesar ρ = 0,238; (6) pengetahuan organisasi berpengaruh secara signifikan terhadap pengambilan keputusan, dengan nilai sig = 0,000 lebih kecil dari α = 0,05 dan koefisien jalur sebesar ρ = 0,293; (7) hubungan antar pribadi berpengaruh secara signifikan terhadap pengambilan keputusan, dengan nilai sig = 0,001 lebih kecil dari α = 0,05 dan koefisien jalur sebesar ρ = 0,563; (8) efektivitas kepemimpinan berpengaruh secara signifikan terhadap pengambilan keputusan di Satuan Pendidikan SMP Kabupaten Deli Serdang dengan nilai sig = 0,020 lebih kecil dari α = 0,05 dan koefisien jalur sebesar ρ = 0,136. Implikasi teoritis : hasil penelitian sesuai teori yang menjelaskan pengetahuan organisasi berpengaruh terhadap komitmen; memperkuat teori yang menjelaskan hubungan antar manusia memiliki pengaruh terhadap efektivitas; sesuai dengan teori ada pengaruh langsung hubungan antar pribadi terhadap efektivitas, mendukung teori komitmen organisasi mempengaruhi efektivitas, proses pengambilan keputusan
dipengaruhi pengetahuan organisasi, dan variabel lainnya.
Implikasi manajerial : program sekolah harus dipadukan dengan pengambilan keputusan dan empat variabel dalam penelitian ini untuk meningkatkan efektivitas
kepemimpinan di sekolah. Penerapan kepemimpinan yang demokratis perlu dipertimbangkan. Pemerintah Kabupaten Deli Serdang melalui diklat berkelanjutan fokus pada lima variabel. Kemdikbud perlu merancang program peningkatan
kemampuan pengambilan keputusan kepala sekolah dengan melibatkan kelima variabel.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Additional Information: 372.068 Win p
Keywords: Pengetahuan organisasi; Hubungan antar pribadi; Komitmen organisasi; Efektivitas kepemimpinan; Pengambilan keputusan
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
L Education > LB Theory and practice of education > LB2801 School Administration and Organization
L Education > LB Theory and practice of education > LB3011 School management and discipline
Divisions: Program Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan (S3)
Depositing User: Mrs Siti Nurbaidah
Date Deposited: 27 Sep 2016 04:16
Last Modified: 27 Sep 2016 04:16
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/20061

Actions (login required)

View Item
View Item