PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN MNEMONIC DAN KREATIVITAS TERHADAP KEMAMPUAN MENGINGAT MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

Dewi, Ika Sari (2014) PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN MNEMONIC DAN KREATIVITAS TERHADAP KEMAMPUAN MENGINGAT MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA. Masters thesis, UNIMED.

[thumbnail of 1. NIM. 809215011 COVER.pdf]
Preview
Text
1. NIM. 809215011 COVER.pdf - Published Version

Download (147kB) | Preview
[thumbnail of 2. NIM. 809215011 APPROVAL SHEET.pdf]
Preview
Text
2. NIM. 809215011 APPROVAL SHEET.pdf - Published Version

Download (399kB) | Preview
[thumbnail of 3. NIM. 809215011 ABSTRACT.pdf]
Preview
Text
3. NIM. 809215011 ABSTRACT.pdf - Published Version

Download (239kB) | Preview
[thumbnail of 4. NIM. 809215011 PREFACE.pdf]
Preview
Text
4. NIM. 809215011 PREFACE.pdf - Published Version

Download (233kB) | Preview
[thumbnail of 5. NIM. 809215011 TABLE OF CONTENT.pdf]
Preview
Text
5. NIM. 809215011 TABLE OF CONTENT.pdf - Published Version

Download (201kB) | Preview
[thumbnail of 6. NIM. 809215011 TABLES.pdf]
Preview
Text
6. NIM. 809215011 TABLES.pdf - Published Version

Download (140kB) | Preview
[thumbnail of 7. NIM. 809215011 ILLUSTRATION.pdf]
Preview
Text
7. NIM. 809215011 ILLUSTRATION.pdf - Published Version

Download (112kB) | Preview
[thumbnail of 8. NIM. 809215011 APPENDICES.pdf]
Preview
Text
8. NIM. 809215011 APPENDICES.pdf - Published Version

Download (140kB) | Preview
[thumbnail of 9. NIM. 809215011 CHAPTER 1.pdf]
Preview
Text
9. NIM. 809215011 CHAPTER 1.pdf - Published Version

Download (681kB) | Preview
[thumbnail of 13. NIM. 809215011 CHAPTER 5.pdf]
Preview
Text
13. NIM. 809215011 CHAPTER 5.pdf - Published Version

Download (316kB) | Preview
[thumbnail of 14. NIM. 809215011 BIBLIOGRAPHY.pdf]
Preview
Text
14. NIM. 809215011 BIBLIOGRAPHY.pdf - Published Version

Download (243kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengetahui kemampuan mengingat psikologi umum mahasiswa yang dibelajarkan dengan strategi pembelajaran mnemonic teknik first-letter lebih tinggi daripada yang dibelajarkan dengan strategi pembelajaran mnemonic teknik keyword, (2) mengetahui kemampuan mengingat psikologi umum mahasiswa yang memiliki kreativitas tinggi lebih tinggi daripada yang memiliki kreativitas rendah, (3) mengetahui interaksi antara strategi pembelajaran berdasarkan kreativitas terhadap kemampuan mengingat psikologi umum mahasiswa.
Penelitian ini dilaksanakan di fakultas psikologi universitas sumatera utara pada semester ganjil tahun pelajaran 2014/2015. Populasi penelitian adalah mahasiswa angkatan 2014 yang belum pernah mengikuti perkuliahan psikologi umum yang berjumlah 134 orang terdiri dari dua kelas yaitu A dan B. Sedangkan subjek penelitian adalah mahasiswa 2014 yang memiliki kreativitas tinggi dan rendah berjumlah 64 orang yang terdiri 32 orang dari kelas A yang dibelajarkan dengan strategi pembelajaran mnemonic teknik first-letter dan 32 orang dari kelas B yang dibelajarkan dengan strategi pembelajaran mnemonic teknik keyword. Pengelompokan kreativitas tinggi dan rendah menggunakan tes kreativitas verbal yang dikembangkan oleh Munandar. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen quasi dengan desain faktorial 2x2. Uji coba instrumen dilakukan sebelum pengambilan data penelitian dilakukan. Uji coba instrumen kemampuan mengingat menggunakan korelasi poin biserial untuk validitas butir soal dan KR-20 untuk uji reliabilitas. Selain itu juga dilakukan uji daya pembeda dan taraf kesukaran butir soal. Untuk pengujian terhadap data penelitian digunakan uji statistik deskriptif untuk menyajikan data dan uji statistik inferensial berupa ANAVA dua jalur dengan signifikansi α = 0,05 untuk menguji hipotesa penelitian. Sebelum dilakukan uji hipotesa, terlebih dahulu dilakukan uji asumsi normalitas dan homogenitas.
Hasil penelitian menunjukkan: (1) kemampuan mengingat psikologi umum mahasiswa yang dibelajarkan dengan strategi pembelajaran mnemonic teknik first-letter tidak berbeda daripada yang dibelajarkan dengan strategi pembelajaran mnemonic teknik keyword, dengan Fhitung = 3,27 < Ftabel = 4,00; (2) kemampuan mengingat psikologi umum mahasiswa yang memiliki kreativitas tinggi lebih tinggi daripada yang memiliki kreativitas rendah, dengan Fhitung = 10,74 > Ftabel = 4,00; (3) tidak terdapat interaksi antara strategi pembelajaran mnemonic dengan kreativitas mahasiswa dalam mempengaruhi kemampuan mengingat psikologi umum, dengan Fhitung = 3,07 < Ftabel = 4,00. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi pembelajaran mnemonic baik teknik first-letter maupun keyword dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan mengingat psikologi umum mahasiswa. Penggunaan kedua strategi pembelajaran mnemonic juga dapat digunakan baik pada mahasiswa yang memiliki kreativitas tinggi maupun kreativitas rendah untuk membantu meningkatkan kemampuan mengingat psikologi umum. Selain itu, karena hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa yang memiliki kreativitas tinggi lebih tinggi kemampuan mengingatnya daripada yang memiliki kreativitas rendah maka dosen perlu menyesuaikan materi-materi tugas dengan memperhatikan daya kreativitas mahasiswanya.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: 370.15 Dew p
Keywords: Kemampuan mengingat; Strategi pembelajaran; Mnemonic; Kreativitas
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Divisions: Program Pasca Sarjana > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Mrs Siti Nurbaidah
Date Deposited: 12 Apr 2016 04:36
Last Modified: 12 Apr 2016 04:36
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/1689

Actions (login required)

View Item
View Item