Suharta, Asep (2007) PENDEKATAN PEMBELAJARAN BOLA VOLI MINI SEBUAH GAGASAN KONSEPTUAL. Jurnal Iptek Olahraga, 9 (2). pp. 139-152. ISSN 1411-0016
Cover.pdf
Download (108kB) | Preview
Redaction.pdf
Download (87kB) | Preview
TableOfContents.pdf
Download (86kB) | Preview
FullText.pdf - Published Version
Download (161kB) | Preview
Reviewer.pdf - Published Version
Download (223kB) | Preview
Abstract
Kajian ini bertujuan untuk menyajikan gagasan tentang pendekatan dalam pembelajaran bola voli mini untuk siswa sekolah dasar. Secara umum anak-anak sekolah dasar masih mengalami kesulitan dalam permainan bola voli mini yang disebabkan oleh dua faktor, pertama penggunaan peraturan yang baku tanpa adanya inisiatif dari guru penjas untuk memodifikasi permainan dan kedua penggunaan metode pembelajaran yang tidak berorientasi kepada anak. Pada umumnya guru menggunakan pendekatan drill dan seringkali anak diperlakukan sebagai orang dewas. Kondisi ini membuat anak bosan dan sulit mengikuti pembelajaran bola voli mini. Atas dasar itu penulis menggagas pendekatan baru dalam pembelajaran bola voli mini di sekolah dasar dengan mengeliminir kedua kelemahan tersebut di atas. Kajian ini menghasilkan gagasan pendekatan baru dalam pembelajaran bola voli mini. Pertama, melakukan modifikasi permainan melalui pengadaptasian berat bola, tinggi net, ukuran lapangan, bentuk lapangan, jumlah pemain, jumlah hitungan, jumlah sentuhan, dan sistem rotasi. Kedua, mengemas suasana pembelajaran bola voli mini dalam bentuk permainan (games) dan kompetisi.
Item Type: | Article |
---|---|
Keywords: | Permainan Bola Voli Mini; Pendekatan Pembelajaran; Modifikasi Permainan; Games; Kompetisi |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan |
Depositing User: | Mr Aris Hadiana |
Date Deposited: | 30 Mar 2016 03:11 |
Last Modified: | 06 May 2020 08:05 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/997 |