Agustini, Fauzia (2011) ANALISIS SIKAP PENGGUNA JASA LAYANAN PERPUSTAKAAN KELILING BADAN ARSIP DAN DOKUMENTASI DAERAH PROVINSI SUMATERA UTARA. Jurnal Keuangan dan Bisnis, 03 (02). pp. 158-168. ISSN 2086-1699
Analisis Sikap Pengguna Jasa Layanan Perpustakaan Keliling Badan Arsip dan Dokumentasi Daerah Provinsi Sumatera Utara.pdf
Download (5MB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sikap pengguna terhadap “atribut-atribut” yang dimiliki Perpustakaan Keliling Badan Perpustakaan Arsip dan Dokumentasi Provinsi Sumatera Utara.. Penelitian ini dilakukan pada Perpustakaan Keliling Badan Perpustakaan Arsip dan Dokumentasi Provinsi Sumatera Utara. Teknik pengumpulan data dengan menyebarkan angket kepada para pengguna jasa layanan perpustakaan keliling sebagai responden sejumlah 88 orang. Sampel diambil secara acak. menggunakan model multi atribut Multiattribute Attitude Model (MAM) yang digunakan untuk mengukur sikap konsumen. Setelah dilakukan pengolahan data dengan bantuan excell dan SPSS for Windows 16.0 maka diperoleh hasil bahwa konsumen mempunyai kepercayaan yang kuat terhadap manfaat buku (783) dan ini mempengaruhi evaluasi mereka terhadap manfaat buku pula dengan hasil evaluasi yang paling baik terhadap Perpustakaan Keliling (197) berbanding atribut yang lainnya. Sedangkan hasil evaluasi yang kurang baik dijumpai pada atribut Pengelolaan Pemerintah (124). Sikap konsumen secara keseluruhan menunjukkan bahwa para konsumen mempunyai sikap yang positif dan paling baik terhadap manfaat buku yang mereka rasakan pada perpustakaan keliling ini namun mereka mempunyai sikap yang kurang baik terhadap pengelolaan perpustakaan keliling ini yang saat ini dikelola oleh Pemerintah Kota Medan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat pengguna jasa layananan perpustakaan keliling sudah mengetahui bahwa membaca buku memberikan manfaat yang besar bagi mereka. Oleh karena itu, Pemerintah Kota Medan seyogyanya memberikan perhatian yang lebih terhadap pengelolaan perpustakaan keliling ini sehingga dapat menumbuhkembangkan minat baca bagi masyarakat Indonesia.
Item Type: | Article |
---|---|
Keywords: | kepercayaan terhadap atribut, sikap konsumen |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi |
Depositing User: | Mrs Siti Nurbaidah |
Date Deposited: | 29 Mar 2016 09:13 |
Last Modified: | 29 Mar 2016 09:13 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/74 |