Varianda, Akhyar (2012) PENGGUNAAN METODE SOSIODRAMA DALAM MENINGKATKAN KEMAMPAUAN BEBICARA PADA PELAJARAN BAHASA INDONESIA SISWA KELAS V SD 101780 PERCUT T.A 2012/201. Undergraduate thesis, UNIMED.
081211910001 COVER.pdf - Published Version
Download (16kB) | Preview
081211910001 LEMBAR PENGESAHAN.pdf - Published Version
Download (2MB) | Preview
081211910001 ABSTRAK.pdf - Published Version
Download (17kB) | Preview
081211910001 DAFTAR ISI.pdf - Published Version
Download (23kB) | Preview
081211910001 DAFTAR TABEL.pdf - Published Version
Download (20kB) | Preview
081211910001 DAFTAR GAMBAR.pdf - Published Version
Download (16kB) | Preview
081211910001 DAFTAR LAMPIRAN.pdf - Published Version
Download (19kB) | Preview
081211910001 BAB I.pdf - Published Version
Download (35kB) | Preview
081211910001 BAB V.pdf - Published Version
Download (18kB) | Preview
081211910001 DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (18kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 101780 Percut, dengan tujuan untuk mengetahui kemampuan berbicara siswa upaya meningkatkan aktivitas belajar dengan menggunakan metode sosiodrama. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan kelas (PTK), subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 101780 Percut. kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang pada tahun ajaran 2012/2013. Dengan jumlah siswa sebanyak 30 orang yang terdiri dari 18 orang laki-laki dan 12 orang perempuan. Penentuan subjek diperoleh berdasarkan hasil pengamatan terhadap kelas yang akan diteliti dan berdasarkan hasil rujukan dari guru kelas. Objek penelitian ini adalah tindakan sebagai meningkatkan kemampuan berbicara melalui metode sosiodrama pokok bahasan membaca teks percakapan dengan menggunakan metode sosiodrama.Berdasarkan analisis data diperoleh bahwa nilai dari 30 siswa pada siklus I pertemuan I terdapat 7 orang siswa yang memperoleh kriteria mampu (23,33%), 3 orang siswa memperoleh kriteria cukup mampu (10.00%), 20 orang siswa memperoleh kriteria kurang mampu (66,67%). Pada Siklus II pertemuan II terdapat 1 orang siswa memperoleh kriteria sangat mampu (3,33%). Pada siklus II pertemuan I terdapat 16 orang siswa memperoleh kriteria mampu (53,33%), 7 orang siswa memperoleh kriteria cukup mampu (23,33%) dan terdapat 2 orang siswa yang memperoleh kriteria kurang mampu (6,67%). Pada siklus II pertemuan II terdapat 12 orang siswa memperoleh kriteria sangat mampu (60,00%), 18 orang siswa memperoleh kriteria mampu (40,00%),. Skor guru juga mengalami peningkatan dalam siklus I pertemuaan I 30 (75%) siklus I pertemuan II memperoleh skor 33 (82,5%) siklus II pertemuan I 35 (85%) siklus II pertemuan II memperoleh skor 39 (95%). Dikatagorikan sangat baik.Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode sosiodrama dapat meningkatkan kemampuan berbicara siswa setelah dilaksanakannya proses belajar mengajar pada pelajaran Bahasa Indonesia materi membaca teks percakapan di kelas V SD Negeri No. 101780 Percut T.A 2012 / 2013.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | 372.2 Var m |
Keywords: | Berbicara;Pelajaran;Sosiodrama |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1050 Educational Psychology L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Unnamed user with email ibelkhan@gmail.com |
Date Deposited: | 19 Jul 2016 04:13 |
Last Modified: | 25 Jul 2016 07:00 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/6446 |