Pengaruh Model Pembelajaran Training Within Industry Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Dasar-Dasar Konstruksi Bangunan Dan Teknik Pengukuran Tanah Kelas X Program Keahlian Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan SMK Negeri 5 Medan

Pasaribu, Agustor (2020) Pengaruh Model Pembelajaran Training Within Industry Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Dasar-Dasar Konstruksi Bangunan Dan Teknik Pengukuran Tanah Kelas X Program Keahlian Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan SMK Negeri 5 Medan. Undergraduate thesis, UNIMED.

[thumbnail of 1. NIM 5133 111 002 COVER.pdf] Text
1. NIM 5133 111 002 COVER.pdf

Download (52kB)
[thumbnail of 2. NIM 5133 111 002 LEMBAR PENGESAHAN.pdf] Text
2. NIM 5133 111 002 LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (220kB)
[thumbnail of 3. NIM 5133 111 002 ABSTRAK.pdf] Text
3. NIM 5133 111 002 ABSTRAK.pdf

Download (88kB)
[thumbnail of 4. NIM 5133 111 002 KATA PENGANTAR.pdf] Text
4. NIM 5133 111 002 KATA PENGANTAR.pdf

Download (95kB)
[thumbnail of 5. NIM 5133 111 002 DAFTAR ISI.pdf] Text
5. NIM 5133 111 002 DAFTAR ISI.pdf

Download (67kB)
[thumbnail of 6. NIM 5133 111 002 DAFTAR TABEL.pdf] Text
6. NIM 5133 111 002 DAFTAR TABEL.pdf

Download (39kB)
[thumbnail of 7.NIM 5133 111 002 DAFTAR GAMBAR.pdf] Text
7.NIM 5133 111 002 DAFTAR GAMBAR.pdf

Download (39kB)
[thumbnail of 8. NIM 5133 111 002 BAB I.pdf] Text
8. NIM 5133 111 002 BAB I.pdf

Download (279kB)
[thumbnail of 12. NIM 5133 111 002 BAB V.pdf] Text
12. NIM 5133 111 002 BAB V.pdf

Download (93kB)
[thumbnail of 13. NIM 5133 111 002 DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
13. NIM 5133 111 002 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (66kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Training Within Industry terhadap hasil belajar ranah kognitif Dasar-Dasar Konstruksi Bangunan Dan Teknik Pengukuran Tanah pada siswa kelas X Program Keahlian Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan (DPIB) di SMK Negeri 5 Medan semester ganjil Tahun Ajaran 2019/2020. Metode penelitian ini adalah Quasi Eksperiment. Subjek penelitian adalah siswa kelas X Program Keahlian Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan SMK Negeri 5 Medan. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X DPIB-1 terdiri dari 26 siswa dan X DPIB-2 26 siswa. Sebelum melaksanakan penelitian, kelas eksperimen dan kelas kontrol diberikan pre-test dan di akhir pembelajaran diberikan post-test. Berdasarkan hasil analisis data, maka diperoleh hasil pre-test kelas eksperimen yaitu, X ̅= 49,74 dengan nilai tertinggi 66,67 dan terendah 33,33. Sedangkan pada kelas kontrol X ̅= 52,05 dengan nilai tertinggi 66,67 dan terendah 33,33. Kemudian kelas eksperimen diberi perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran Training Within Industry dan pada kelas kontrol diberi perlakuan dengan model pembelajaran konvensional. Hasil analisis data post-test yang diperoleh kelas eksperimen yaitu, X ̅= 83,59 dengan nilai tertinggi 100 dan terendah 66,67. Sedangkan pada kelas kontrol X ̅= 78,46 dengan nilai tertinggi 93,33 dan terendah 66,67. Pengujian hipotesis dilakukan dengan rumus Anava, dari data pre-test diperoleh bahwa Fhitung = 1,6371 dan lebih kecil dari Ftabel = 4,04 maka hipotesis H0 :µ1=µ2 diterima dalam taraf nyata 0,05. Sedangkan dari hasil data post-test diperoleh bahwa Fhitung = 5,7449 dan lebih besar dari Ftabel = 4,04, maka H0 :µ1=µ2 ditolak dan Ha :µ1 ≠ µ2 diterima, dengan demikian hasil belajar siswa antara kelas eksperimen dan kelas kontrol jelas menunjukkan adanya perbedaan, sehingga dapat dilanjutkan dengan uji-t. Berdasarkan data uji-t dengan taraf signifikan 5% diperoleh harga thitung = 2,2214 dan ttabel = 1,676 (thitung > ttabel) maka, Ha diterima dan Ho ditolak. Dapat disimpulkan bahwa menggunakan model pembelajaran Training Within Industry memberikan hasil belajar siswa yang berbeda dibandingkan hasil belajar menggunakan model pembelajaran konvensional pada mata pelajaran Dasar-Dasar Konstruksi Bangunan Dan Teknik Pengukuran Tanah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Hasil Belajar; Training Within Industry; Dasar-Dasar Konstruksi Bangunan; Teknik Pengukuran Tanah
Subjects: T Technology > TH Building construction
T Technology > TH Building construction > TH1000 Systems of building construction Including fireproof construction, concrete construction
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: Mrs Siti Nurbaidah
Date Deposited: 13 May 2024 02:54
Last Modified: 13 May 2024 02:54
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/56647

Actions (login required)

View Item
View Item