Milfayetty, Sri and Murni, Sri Minda and Rahmulyani (2023) PENGUATAN LITERASI BERDIFERENSIASINYA REMAJA SEBAGAI SOLUSI MASALAH BERELASI DALAM FILIAL. In: Seminar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat, Seminar dalam Jaringan LPPM Universitas Negeri Medan, 13 September 2023, Medan.
Article.pdf
Download (799kB)
Abstract
Komunikasi dan interaksi orang tua dengan remaja sangat diperlukan mendapatkan relasi yang
harmonis. Orang tua diperlukan memiliki literasi terhadap berdiferensiasinya remaja. Selain itu
integrasi dalam keterampilan filial juga mempengaruhi kemampuan orang tua dalam berelasi dengan
remaja. Kemampuan berelasi ini identik dengan attachment yang perlu diupayakan terpelihara
keamanannya untuk terciptanya lingkungan belajar sosial bagi remaja. Jika remaja tidak
mendapatkannya di masa usia krisis perkembangan ini, situasi yang tidak baik akan menjadi stressor
membuat remaja bermasalah. Mereka akan berperilaku maladaptif, agressif, melarikan diri dari
persoalan dan tidak berdaya. Sehingga diperlukan upaya peningkatan kemampuan berelasi orang tua
dengan remaja. Peningkatan ini dilaksanakan di SMAN 2 Medan dengan melibatkan lima puluh orang
tua siswa yang bersedia mengikuti kegiatan. Metode yang digunakan: 1) Workshop penguatan literasi
berdiferensiasinya remaja, 2) Coaching dan pendampingan untuk mengintegrasikan keterampilan
filial, 3) Latihan dan simulasi berelasi dengan remaja. Kegiatan dilaksanakan dari bulan Maret
hingga Juli tahun 2023. Evaluasi terhadap kegiatan ini menunjukkan terjadi peningkatan literasi
orang tua terutama dalam mengidentifikasi, memahami, menafsirkan, menciptakan, mengkoputasi,
mengokumikasikan, menggunakakan simbol visual, auditori dan digital dalam modalitas belajar, tipe
kepribadian dan bahasa kasih remaja. Kemudian terdapat peningkatan dan integrasi keterampilan
filial orang tua dalam menyepakati batasan, memberi perhatian, merefleksi dan mengambil keputusan.
Sejalan dengan peningkatan ini tampak terjadi juga peningkatan kemampuan orang tua dalam
berelasi yang aman dengan remaja.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Literasi, Diferensiasi, Filial, Relasi |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1050 Educational Psychology L Education > LC Special aspects of education L Education > LC Special aspects of education > LC1035 Basic education. Basic skills education L Education > LC Special aspects of education > LC149 Literacy. Illiteracy L Education > LC Special aspects of education > LC189 Educational sociology L Education > LC Special aspects of education > LC25 Self-education. Self-culture |
Divisions: | Lembaga Penelitian |
Depositing User: | Mrs Catur Dedek Khadijah |
Date Deposited: | 29 Apr 2024 08:50 |
Last Modified: | 29 Apr 2024 08:52 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/55824 |