Lubis, Mintana Khoiriah and Haryana, Melda and Amri, Khairul (2020) PENGEMBANGAN BUKU PENUNTUN PRAKTIKUM BIOLOGI KELAS XII IPA SMA SWASTA INDONESIA MEMBANGUN (YAPIM) RANTAUPRAPAT. In: Seminar Nasional Biologi dan Pembelajarannya 2019, 4 Oct 2019, Medan.
Fulltext.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk bahan ajar berupa buku praktikum yang layak dan tervalidasi oleh ahli materi dan guru biologi. Serta untuk mengetahui tingkat keefektifan buku petunjuk praktikum untuk siswa kelas XII SMA Swasta Indonesia Membangun (YAPIM) Rantauprapat. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and the development). Langkah-langkah penelitian ini menggunakan model pengembangan yang dikembangkan oleh Branch dalam Sugiyono yaitu mengembangkan intructional Design (Design Pembelajaran) dengan pendekatan ADDIE yang merupakan perpanjangan dari Analysis, Design, Deveploment, Implamentation, Evaluation (ADDIE) atau analisis, perancangan, pengembangan, penggunaan dan penilaian. Dalam penelitian ini di pilih buku petunjuk praktikum adalah untuk mengembangkan media pembelajaran supaya digemari siswa di SMA YAPIM dan agar dapat mengukur KBBT (Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi) peserta didik dalam memahami pembelajaran yang sedang di pelajarinya. Sehingga hasil yang diinginkan dapat tercapai. Hasil penelitian diperoleh rata-rata skor dari rekapitulasi data validasi oleh ahli materi dan guru biologi SMA Kelas XII menunjukkan skor 3,80 dengan kriteria dengan “Baik”. Hasil tersebut kualitas yang layak untuk di uji coba dalam praktikum berdasarkan pada spesifikasi produk buku petunjuk praktikum yang telah dikembangkan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Produk buku petunjuk praktikum biologi SMA kelas XII yang dikembangkan memiliki kualitas layak untuk di uji coba dalam lingkungan terbatas.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Buku penuntun; Praktikum; Bahan ajar |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB3011 School management and discipline > LB3045 Textbooks L Education > LB Theory and practice of education > LB3201 School architecture and equipment. School physical facilities. Campus planning Q Science > QH Natural history > QH301 Biology |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 05 Jan 2024 04:52 |
Last Modified: | 05 Jan 2024 04:52 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/53697 |