Amal, Bakhrul Khair and Rambe, Tappil and Supsiloani and Daud (2021) LAPORAN HASIL PENELITIAN TERAPAN ANALISIS PENGARUH TINGKAT PENGANGGURAN, KESEMPATAN KERJA, DAN TINGKAT PENDIDIKAN TERHADAP TINGKAT KEMISKINAN WARGA YANG TINGGAL DIPINGGIRAN KAMPUS UNIVERSITAS NEGERI MEDAN. Technical Report. LPPM Universitas Negeri Medan, Medan.
Report.pdf - Published Version
Download (2MB) | Preview
Abstract
Kota Medan yang merupakan ibu kota Propinsi Sumatera Utara termasuk kota yang mempunyai persentase penduduk miskin yang relatif besar karena jumlahnya mencapai 212.300 jiwa atau sekitar 10,05% dari jumlah penduduk Kota Medan pada tahun 2020. Besarnya jumlah penduduk miskin tersebut berpotensi menciptakan permasalahan sosial yang rumit, seperti menurunnya kualitas sumber daya manusia, munculnya ketimpangan dan kecemburuan sosial, terganggunya stabilitas sosial politik, meningkatnya angka kriminalitas dan dampak-dampak lainnya.
Jika kondisi tersebut berlangsung terus menerus, maka pada gilirannya dapat menghambat perkembangan ekonomi Kota Medan sehingga menyulitkan terwujudnya Kota Medan yang bermartabat, sejahtera dan berkeadilan. Melihat kondisi jumlah penduduk miskin di Kota Medan yang relatif masih besar, maka berbagai program dan kegiatan terus dilakukan Pemerintah Kota Medan untuk menekan jumlah kemiskinan. Namun program dan kegiatan yang dilaksanakan pemerintah tanpa mengetahui akar penyebab kemiskinan tersebut, maka kebijakan tersebut kurang efektif dan tepat pada sasarannya. Oleh karena itu, salah satu upaya pengentasan kemiskinan dapat dilakukan melalui kajian faktor-faktor yang menyebabkan kemiskinan di Kota Medan ditinjau dari aspek ekonomi.
Hasil kajian tersebut diharapkan dapat diformulasikan sebuah model pengentasan kemiskinan melalui pendekatan ekonometrika. Selanjutnya, model tersebut diharapkan mampu mensimulasikan berbagai kebijakan pengentasan kemiskinan dan mampu digunakan untuk memproyeksikan jumlah penduduk miskin di pinggiran Kota Medan pada masa mendatang. Masalah kemiskinan merupakan masalah yang dipengaruhi oleh berbagai faktor yang saling berkaitan, antara lain pengangguran, pendidikan, kesehatan, tingkat kesempatan kerja, konsumsi, lokasi, dan lingkungan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh tingkat pengangguran terbuka, kesempatan kerja, dan tingkat pendidikan secara simultan dan parsial terhadap tingkat kemiskinan warga yang tinggal di pinggiran kampus Universitas Negeri Medan. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda. Ruang lingkup penelitian ini adalah menganalisis pengentasan kemiskinan di Pinggiran Kampus Unimed dimana variabel yang digunakan adalah persen (%) pertumbuhan ekonomi, pendapatan perkapita, tingkat pendidikan dan pengangguran. Data-data yang digunakan dianalisis secara kuantitatif dengan menggunakan analisis statistik yaitu persamaan regresi linear berganda dengan metode OLS (Ordinary Least Square) atau metode kuadrat terkecil biasa.
Item Type: | Monograph (Technical Report) |
---|---|
Keywords: | Kemiskinan, Pengangguran, Kesempatan Kerja, Pendidikan Terhadap, Warga Miskin |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education L Education > LC Special aspects of education L Education > LC Special aspects of education > LC189 Educational sociology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial |
Depositing User: | Mrs Catur Dedek Khadijah |
Date Deposited: | 26 Jun 2023 09:51 |
Last Modified: | 26 Jun 2023 10:28 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/53349 |