BERGAUL YANG BAIK MENURUT IMAN KRISTEN

Habeahan, Sampitmo (2017) BERGAUL YANG BAIK MENURUT IMAN KRISTEN. Soala Gogo : Jurnal Teologi, 09. pp. 30-47. ISSN 2338-6509

[thumbnail of Fulltext.pdf]
Preview
Text
Fulltext.pdf - Published Version

Download (964kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Bergaul yang baik menurut iman Kristen. Bergaul disini lebih diarahkan kepada seni bergaul di kalangan mahasiswa Kristen atau muda mudi Kristen. Beberapa hal permasalahan dalam topik kajian diatas, banyak kalangan muda-mudi Kristen tidak mengerti konsep bergaul, bagaimana cara mencari teman hidup, tujuan pernikahan Kristen dan bagaimanakah sebenarnya ciri-ciri sahabat yang sejati.
Metode penelitian dengan mengkaji Alkitab dan buku-buku diluar buku teologia. Kajian dimaksud adalah kajian pustaka, ayat-ayat Alkitab sebagai sumber utama dieksposisi dan dikeluarkan apa arti teks. Sedangkan sumber-sumber buku sebagai perbandingan ataupun menambah kekuatan teks. Tujuan penelitian untuk memaparkan bagaimana konsep bergaul, bagaimana cara mencari teman hidup, apa yang menjadi tujuan pernikahan Kristen dan bagaimana ciri-ciri sahabat yangs sejati.
Konsep bergaul dalam iman Kristen menekankan pada persekutuan anak-anak Tuhan. Sedangkan pergaulan dengan yang tidak sekeyakinan harus dipelihara dengan baik akan tetapi harus membuat lebih dekat dengan Tuhan. Prinsip dari mencari pasangan hidup diawali dengan doa atau keyakinan pimpinan Tuhan. Sedangkan kriteria berpacaran harus sesama orang yang sudah lahir baru dan akan lebih mantap lagi sudah terjun dalam pelayanan. Pernikahan Kristen tujuan utama adalah agar Tuhan dimuliakan melalui hidup keluarga yang baru terbangun.

Item Type: Article
Keywords: Pergaulan; Iman kristen; Persahabatan; Pasangan hidup
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology
B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV590 Ecclesiastical theology > BV1620 Social life, recreation, etc., in the church
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pkn
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 22 Apr 2023 03:49
Last Modified: 22 Apr 2023 03:49
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/51844

Actions (login required)

View Item
View Item