Sinaga, Mia and Sihombing, Sylvia (2023) SYSTEMATIC REVIEW PADA UJI EFEKTIVITAS EKSTRAK RIMPANG KUNYIT (CURCUMA DOMESTICA VAL) TERHADAP PERTUMBUHAN STAPHYLOCOCCUS AUREUS. In: Seminar Nasional VII Biologi dan Pembelajarannya “Realisasi Strategis Pembelajaran Biologi Berbasis ICT (Information and Comunnication Technology) dengan Penerapan Kerangka Kerja Berbasis Keterampilan Abad 21”, 9 November 2022, Online.
Articel.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
Abstract
Kunyit atau kunir (Curcuma domestica Val) adalah salah satu jenis tanaman rempah-rempah dan obat asli dari wilayah Asia Tenggara. Tanaman ini tumbuh subur dan liar di sekitar hutan/bekas kebun. Kunyit ini diperkirakan berasal dari Binar pada ketinggian 1300-1600 m dpl. Rimpang kunyit mengandung senyawa kimia alami kurkuminoid, yang terdiri dari kurkumin, desmetoksikumin, dan bisdesmetoksikurkumin. Selain itu zat-zat lain yang ada dalam rimpang kunyit yaitu minyak atsiri, lemak, karbohidrat, protein, pati, vitamin c, dan garam-garam mineral (Nisya & Parjan, 2014). Tujuan penelitian ini adalah untuk Untuk mengetahui efektivitas ekstrak rimpang kunyit terhadap pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus. Jenis penelitian ini merupakan Systematic Review dengan desain penelitian deskriptif menggunakan 5 artikel yang diperoleh dari referensi 1 (Putri Ramadhani, Erly, Asterlina, 2017) efektif menghambat pada konsentrasi 80% dengan diameter 14,25 mm, referensi 2 (Afidatul Muadifah, Amalia Eka Putri, Nur Latifah, 2019) efektif menghambat pada konsentrasi 45% dengan diameter 11 mm, referensi 3 (Mariam Ulfah, 2020) efektif menghambat pada Ekstrak aseton rimpang kunyit dengan diameter 10 mm, referensi 4 (Nurhidayanti, Tri Avenda Islami, 2021) efektif menghambat pada konsentrasi 100% dengan diameter 6,75 mm, dan referensi 5 (Rahmi Adila, Nurmiati dan Anthoni Agustien, 2013) efektif menghambat pada Ekstrak C. domestica dengan diameter 9,25 mm. Dari 5 referensi tersebut disimpulkan bahwa Ekstrak Rimpang Kunyit (Curcuma domestica Val) mampu menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Rimpang Kunyit (Curcuma domestica Val), Daya Hambat, Staphylococcus aureus |
Subjects: | Q Science > QH Natural history > QH301 Biology |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Cut Lidya Mutia |
Date Deposited: | 07 Mar 2023 07:25 |
Last Modified: | 07 Mar 2023 07:25 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/51082 |