PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN DAN KEMAMPUAN BERPIKIR LOGIS TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 10 MEDAN

Hutabarat, Esra (2015) PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN DAN KEMAMPUAN BERPIKIR LOGIS TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 10 MEDAN. Masters thesis, UNIMED.

[thumbnail of NIM 8136122065 COVER.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 COVER.pdf - Published Version

Download (94kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 APPROVAL SHEET.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 APPROVAL SHEET.pdf - Published Version

Download (423kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 ABSTRACT.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 ABSTRACT.pdf - Published Version

Download (126kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 PREFACE.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 PREFACE.pdf - Published Version

Download (105kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 TABLE OF CONTENT.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 TABLE OF CONTENT.pdf - Published Version

Download (148kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 TABLES.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 TABLES.pdf - Published Version

Download (125kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 ILLUSTRATION.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 ILLUSTRATION.pdf - Published Version

Download (77kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 APPENDICES.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 APPENDICES.pdf - Published Version

Download (76kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 CHAPTER I.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 CHAPTER I.pdf - Published Version

Download (151kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 CHAPTER V.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 CHAPTER V.pdf - Published Version

Download (84kB) | Preview
[thumbnail of NIM 8136122065 BIBLIOGRAPHY.pdf]
Preview
Text
NIM 8136122065 BIBLIOGRAPHY.pdf - Published Version

Download (139kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) Mengetahui hasil belajar Akuntansi siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran kontekstual dan hasil belajar siswa yang diajar dengan pembelajaran ekspositori, (2) Mengetahui hasil belajar Akuntansi siswa yang memiliki kemampuan berpikir logis tinggi dan siswa yang memiliki kemampuan berpikir logis rendah, dan (3) Mengetahui interaksi antara strategi pembelajaran dan kemampuan berpikir logis siswa terhadap hasil belajar Akuntansi. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen. Populasi penelitian adalah 70 orang yang berasal dari kelas yaitu kelas XI (sebelas) IPS SMA Negeri 10 Medan, sedangkan sampel diambil secara acak yang terdiri dari tiga kelas yaitu kelas XI IPS-1, XI IPS- 2 dan XI IPS- 3. Sebelum perlakuan diberikan, terlebih dahulu sampel penelitian diberikan tes kemampuan berpikir logis untuk membedakan jenis kemampuan berpikir logis yang dimiliki siswa. Tes hasil belajar yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian terlebih dahulu diujicobakan untuk mengetahui tingkat validitas dan reabilitas tes. Hasil yang diperoleh dari 40 soal yang diujicobakan, sebanyak 39 saja yang memenuhi persyaratan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif untuk menyajikan data dan statistik inferensial untuk menguji hipotesis penelitian. Hipotesis penelitian diuji dengan menggunakan Anava 2 (dua) jalur yang sebelumnya, terlebih dahulu dilakukan uji persyaratan analisis data yaitu uji normalitas data dengan uji Lilliefors dan uji Homogenitas varians dengan uji Fisher dan Uji Barlett. Hasil analisis data diperoleh; (1) hasil belajar Akuntansi siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran kontekstual lebih tinggi daripada hasil belajar Akuntansi siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran ekspositori. Hal ini ditunjukkan Fhitung = 24,64 dan Ftabel = 3,986 untuk taraf signifikansi α = 0,05 dengan derajat dk (1,66). (2) hasil belajar Akuntansi siswa yang memiliki kemampuan berpikir logis tinggi lebih tinggi daripada hasil belajar Akuntansi siswa dengan kemampuan berpikir logis rendah. Hal ini ditunjukkan Fhitung = 4,1 dan Ftabel = 3,986 untuk taraf signifikansi α = 0,05 dengan derajat dk (1,66). (3) terdapat interaksi antara strategi pembelajaran dan kemampuan berpikir logis siswa dalam mempengaruhi hasil belajar Akuntansi. Hal ini ditunjukkan Fhitung = 9,92 dan Ftabel = 3,986 untuk taraf signifikansi α = 0,05 dengan derajat dk (1,66). Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk meningkatkan hasil belajar Akuntansi, strategi pembelajaran kontekstual tepat digunakan bagi siswa dengan kemampuan berpikir logis tinggi. Siswa yang memiliki kemampuan berpikir logis rendah lebih efektif dibelajarkan dengan strategi pembelajaran ekspositori.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: 373.238 Hut p
Keywords: Hasil belajar akuntansi; Strategi pembelajaran; Pembelajaran kontekstual; Pembelajaran ekspositori; Berpikir logis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5001 Business > HF5601 Accounting. Bookkeeping
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Program Pasca Sarjana > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Mrs Siti Nurbaidah
Date Deposited: 26 Apr 2016 18:04
Last Modified: 26 Apr 2016 18:04
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/4699

Actions (login required)

View Item
View Item