ENGKLEK PERMAINAN TRADISIONALKU

LPPM Universitas Negeri Medan (2022) ENGKLEK PERMAINAN TRADISIONALKU. EC00202211895.

[thumbnail of Sertifikat_EC00202211895.pdf]
Preview
Text
Sertifikat_EC00202211895.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Buku Komik ini menceritakan tentang suatu desa yang bernama Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang terdapat sebuah Komunitas Permainan Tradisional atau kerap sekali di sapa sebagai komunitas “PETRA”. Komunitas tersebut diisi oleh sekelompok remaja, yang menaruh perhatian dan kecintaan terhadap beragam jenis permainan tradisional yang ada di Indonesia. Diantara jenis permainan tradisional yang cukup terkenal tersebut seperti engklek. Di Betawi, permainan engklek dikenal dengan nama dampu bulan, di Riau disebut setatak, di NTT dikenal dengan siki doka, dan di Batak Toba dikenal dengan nama marsitekka. Namun sejalan dengan berkurangnya kepedulian terhadap permainan tradisional, ternyata masih terdapat sebuah komunitas remaja yang peduli terhadap beberapa permainan tradisional. Komunitas Petra mencoba melestarikan kembali beberapa permainan tradisional yang ada agar tidak terus tergerus dengan kemajuan arus teknologi seperti gadget dan sejenisnya. Lewat permainan tradisional yang diceritakan pada sebuah komik ini dapat diambil pesan moral yang sangat berharga dalam kehidupan, diantaranya ada nilai keceriaan, kedisiplinan, kesabaran, keadilan, persahabatan, kujujuran dan hiburan dengan tetap bepegang pada semboyan boleh mengikuti zamanmu, namun jangan tinggalkan budayamu.

Item Type: Patent
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology > GN406 Cultural traits, customs, and institutions
L Education > LB Theory and practice of education > LB1101 Child study
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Masyarakat
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 21 Jul 2022 05:19
Last Modified: 21 Jul 2022 05:19
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/46598

Actions (login required)

View Item
View Item