DESAIN KEPEMIMPINAN INSTRUKSIONAL KEPALA SEKOLAH DASAR ERA DIGITAL

Lubis, Wildansyah (2021) DESAIN KEPEMIMPINAN INSTRUKSIONAL KEPALA SEKOLAH DASAR ERA DIGITAL. Project Report. Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Medan, Medan.

[thumbnail of PEER REVIEW.pdf]
Preview
Text
PEER REVIEW.pdf - Published Version

Download (722kB) | Preview
[thumbnail of Report.pdf]
Preview
Text
Report.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Pada penelitian sebelumnya, tim pengusul menemukan bahwa gaya kepemimpinan kepala sekolah di Sumatera Utara cenderung instruksional. Berdasarkan pandangan ahli, keadaan
tersebut lahir dari natur karakteristik masyarakat Sumatera Utara khususnya Medan yang
cenderung superior. Karenanya, alih-alih berupaya merubah konstruksi gaya kepemimpinan
secara radikal, studi ini justru berupaya memaksimalkan kepemimpinan instruksional yang
terpraktikkan di Medan dengan merubah arah instruksi pada aspek-aspek strategis.
Menariknya, beberapa studi terdahulu telah mengindikasikan bahwa gaya kepemimpinan
memang lebih sesuai untuk karakteristik organisasi pendidikan. Dengan demikian studi ini memiliki dasar teoritik yang cukup untuk mengeksplorasi anteseden-anteseden kunci yang mampu mengoptimasi kepemimpinan instruksional di sekolah dasar di Medan. Alasan pemilihan sekolah dasar karena sekolah dasar adalah instrumen fundamental dalam pembentuk generasi bangsa. Disamping itu, era digital telah mendisrupsi cara kerja berbagai organisasi termasuk sekolah. Sehingga fenomena itupun turut menjadi perhatian pada studi ini. Secara khusus studi ini bertujuan untuk 1) Mengeksplorasi model teoritik kepemimpinan instruksional teroptimasi kepala sekolah dasar di era digital; 2) Menguji coba model kepemimpinan instruksional teroptimasi kepala sekolah dasar di era digital; dan 3) Diseminasi model kepemimpinan instruksional teroptimasi kepala sekolah dasar di era digital. Tujuan penelitian tersebut direncanakan akan tercapai dalam tiga tahun dengan metode penelitian pengembangan. Luaran wajib yang ditargetkan dalam studi ini yakni publikasi artikel ilmiah pada Prosiding terindeks Scopus dan KI Hak Cipta atas laporan
penelitian. Sementara luaran tambahan yang ditargetkan adalah model kepemimpian
instruksional kepala sekolah di era digital. Urgensi riset ini terletak pada rekomendasi optimasi gaya kepemimpinan yang selama ini dipandang memiliki keterbatasan. Secara teoritik, optimasi tersebut dapat dilakukan dengan memaksimalkan fungsi organisasi dan memanfaatkan momentum ketersediaan teknologi. Studi ini memperkaya khasanah
pengetahuan di bidang manajemen pendidikan berkonten lokal dengan pandangan global.

Item Type: Monograph (Project Report)
Keywords: Kepemimpinan instruksional; optimasi; era digital
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education > LB2341 Supervision and administration. Business management
L Education > LB Theory and practice of education > LB2801 School Administration and Organization
L Education > LB Theory and practice of education > LB2801 School Administration and Organization > LB2831 Administrative personnel
L Education > LB Theory and practice of education > LB2801 School Administration and Organization > LB2832 Teaching personnel
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan
Depositing User: Mrs Catur Dedek Khadijah
Date Deposited: 03 Feb 2022 09:19
Last Modified: 14 Feb 2022 02:51
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/45317

Actions (login required)

View Item
View Item