Zainuddin (2011) VERBA TINDAK TUTUR DALAM BAHASA GAYO. Jurnal Bahas (80). ISSN 0852-8535
Verba tindak tutur dalam bahasa Gayo.pdf - Published Version
Download (154kB) | Preview
Reviewer - Verba tindak tutur dalam bahasa Gayo.pdf - Published Version
Download (356kB) | Preview
Abstract
Verba tindak tutur (speech act verbs) merupakan bagian kajian pragmatik yang berkenaan dengan hubungan bentuk-bentuk linguistik dengan penggunaannya oleh penutur bahasa yang ideal. Dalam artikel ini dibahas lima jenis kategori utama verba tindak tutur dalam bahasa Gayo Lut, yaitu (1) verba representatif (asertif), (2) verba direktif, (3) verba kamisif, (4) verba ekspresif, (5) verba deklarasi. Dari hasil pembahasan menunjukkan bahwa dari kelima kategori jenis tindak ilokusi ini satu verba kadang-kadang masuk kedalam dua verba kategori lainnya, seperti verba mudesak “mendesak” dalam kategori representative (asertif) masuk juga dalam verba kategori direktif dan masuk juga dalam verba kategori komisif. Verba mumerene “menyampaikan” masuk juga kedalam verba kategori representative dan masuk juga kedalam verba kategori ekspresif. Untuk menentukan penggunaan kategori-kategori tersebut penutur bahasa Gayo Lut cenderung menggunakan metabahasa verba tindak tutur untuk memerikan wacananya sendiri, oleh sebab itu dari sisi lain perilaku penutur bahasa Gayo Lut memerikan penggunaan verba tindak tutur yang berpredikat kategori yang bervariasi seperti keyakinan (creditive), keinginan (volitional), sikap (attitude) dan secara perilaku psikologis penutur cenderung menduga, berasumsi, ingin, mau, brmaksud, memaafkan dan merasa berterima kasih.
Item Type: | Article |
---|---|
Keywords: | Verba tindak tutur; Verba representatif; Verba direktif; Verba komisif; Verba expresif; Verba deklarasi; Bahasa Gayo Lut |
Subjects: | P Language and Literature > P Philology. Linguistics > P101 Language. Linguistic theory. Comparative grammar P Language and Literature > P Philology. Linguistics > P95 Oral communication. Speech |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Inggris |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 11 Apr 2016 10:29 |
Last Modified: | 11 Apr 2016 10:29 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/441 |