Juliani, Rita and Derlina and Rahmatsyah and Siregar, Batumahadi (2021) PENINGKATAN PRODUKSI ASAM POTONG (GARCINIA ATROVIRIDIS) MENGGUNAKAN SISTEM RUMAH KACA DI DESA SIDOMULYO. In: Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat "Penguatan Peran Perguruan Tinggi Dalam Meningkatkan Kualitas Hidup Di Era New Normal Melalui Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat", 8 September 2021, LPPM Universitas Negeri Medan.
Fulltext.pdf - Published Version
Download (582kB) | Preview
Abstract
Desa Sidomulyo Kecamatan Biru-biru Kabupaten Deli Serdang memiliki usaha asam potong. Mitra memiliki permasalahan kualitas asam potong yang rendah karena kurang pengetahuan terhadap pengolahan asam potong yang berkualitas dan lahan terbatas serta tingginya curah hujan yang menyebabkan rendahnya kualitas dan kuantitas produksi. Tujuan kegiatan PKM adalah menyelesaikan masalah dengan memberi solusi dengan mendesain rumah kaca sebagai pengering asam potong dengan sistem rak berlapis. Metode yang digunakan pada kegiatan PKM dimulai dari desain, persiapan alat dan bahan, pembuatan rumah kaca, uji coba, pendampingan, monitoring dan evaluasi. Hasil yang diperoleh mitra sudah mampu mengolah asam potong berkualitas dengan adanya alat pengering berupa rumah kaca berukuran 4m x 5 m x 3 m atau dengan volume ruang 60 m3 dengan sistem rak berlapis. Rumah kaca memiliki daya tampung sebesar 112 kg asam gelugur atau dengan kapasitas produksi asam potong sekitar 14 kg perhari. Asam potong yang dihasilkan dari rumah kaca memiliki kualitas dan kuantitas yang baik sehingga kebutuhan pasar dapat terpenuhi.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Asam Potong; Rumah Kaca; Kualitas; Kuantitas |
Subjects: | S Agriculture > SB Plant culture > SB107 Economic botany S Agriculture > SB Plant culture > SB354 Fruit and fruit culture |
Depositing User: | Mrs Elsya Fitri Utami |
Date Deposited: | 16 Nov 2021 00:48 |
Last Modified: | 21 Nov 2021 07:29 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/43736 |