SARAGIH, MIRA ANGELICA (2020) PENGARUH PROFITABILITAS, FINANCIAL DISTRESS, DAN KOMPLEKSITAS OPERASI TERHADAP KETEPATAN WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BEI PADA TAHUN 2016-2018. Undergraduate thesis, Universitas Negeri Medan.
1 NIM. 7163220038 COVER.pdf - Published Version
Download (161kB) | Preview
2 NIM. 7163220038 APPROVAL SHEET.pdf - Published Version
Download (755kB) | Preview
3 NIM. 7163220038 ABSTRACT.pdf - Published Version
Download (277kB) | Preview
4 NIM. 7163220038 PREFACE.pdf - Published Version
Download (683kB) | Preview
5 NIM. 7163220038 TABLE OF CONTENT.pdf - Published Version
Download (927kB) | Preview
6 NIM. 7163220038 TABLES.pdf - Published Version
Download (216kB) | Preview
7 NIM. 7163220038 ILLUSTRATIONS.pdf - Published Version
Download (137kB) | Preview
8 NIM. 7163220038 APPENDICES.pdf - Published Version
Download (349kB) | Preview
9 NIM. 7163220038 CHAPTER I.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
13 NIM. 7163220038 CHAPTER V.pdf - Published Version
Download (535kB) | Preview
14 NIM. 7163220038 BIBLIOGRAPHY.pdf - Published Version
Download (946kB) | Preview
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah profitabilitas, financial distress, dan kompleksitas operasi terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan. Dengan adanya peraturan dari BAPEPAM mengenai sanksi yang diperoleh suatu perusahaan jika terlambat menyampaikan laporan keuangan, maka perusahaan yang terlambat menerbitkan laporan keuangan akan menimbulkan pertanyaan bagi para pemakai informasi akuntansi tentang kenapa perusahaan yang sudah go public terlambat menyampaikan laporan keuangan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, financial distress, dan kompleksitas
operasi terhadap ketepatan waktu pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2016-2018.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2016-2018. Sampel dalam penelitian ini ada 54 yaitu perusahaan listing di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2018. Penelitian ini menggunakan data sekunder, yaitu laporan tahunan perusahaan yang diperoleh dari www.idx.co.id. Variabel independen dalam penelitian ini adalah profitabilitas, financial distress, dan kompleksitas operasi. Variabel dependen yaitu ketepatan waktu. Teknik analisis data yang dilakukan dengan menggunakan analisis regresi logistik dengan alat uji statistik SPSS 24.
Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) profitabilitas tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu yang dibuktikan dengan koefisien regresi sebesar 0.000 dan nilai signifikansi dari profitabilitas sebesar 0.575 atau
lebih besar dari 0.05, (2) Financial distress berpengaruh terhadap ketepatan waktu yang dibuktikan dengan koefisien regresi sebesar 0.000 dan nilai signifikansi dari ketepatan waktu sebesar 0.007 atau lebih kecil dari 0.05, (3) Kompleksitas operasi tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu yang dibuktikan dengan koefisien regresi sebesar -0.021 dan nilai signifikansi dari profitabilitas sebesar 0.203 atau lebih besar dari 0.05.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah variabel independen (profitabilitas dan kompleksitas operasi) tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu dan satu variabel independen (financial distress) berpengaruh terhadap variabel dependen (ketepatan waktu) pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Ketepatan Waktu, Profitabilitas, Financial Distress, Kompleksitas Operasi |
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance > HG4001 Finance management. Business finance. Corporation finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Cut Lidya Mutia |
Date Deposited: | 26 Apr 2021 21:09 |
Last Modified: | 26 Apr 2021 21:09 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/41924 |