PENGUKURAN RISIKO KREDIT DAN VALUASI PORTOFOLIO OBLIGASI KORPORASI DENGAN MENGGUNAKAN METODE CREDIT METRICS

Nasution, Hamidah (2016) PENGUKURAN RISIKO KREDIT DAN VALUASI PORTOFOLIO OBLIGASI KORPORASI DENGAN MENGGUNAKAN METODE CREDIT METRICS. KARISMATIKA, 2 (1). pp. 1-10. ISSN 2443 – 0366; 2528-0279 (Online)

[thumbnail of PEER REVIEWER.pdf]
Preview
Text
PEER REVIEWER.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Investasi merupakan bagian yang penting di dalam pasar modal. Saat melakukan kegiatan investasi khususnya obligasi, investor dihadapkan pada dua hal yaitu risiko kredit dan valuasi dari obligasi. Risiko kredit merupakan ketidakmampuan emiten melakukan kewajiban pembayaran sedangkan valuasi merupakan jumlah yang harus dibayar investor agar mencapai keuntungan dimasa mendatang. Credit metrics merupakan model untuk memprediksi risiko dan valuasi akibat dari perpindahan peringkat perusahaan. Berdasarkan studi kasus pada dua obligasi korporasi, Obligasi Berkelanjutan I Sumber Alfaria Trijaya Tahap II Tahun 2015 Seri B memiliki valuasi Rp.553.433.294.410,00 dengan risiko obligasi berdasarkan simpangan baku kredit (expected loss) Rp.102.185.494.849,00 dan berdasarkan value at risk 0,01 diperoleh risiko Rp.236.116.782.814,00. Untuk Obligasi Subordinasi Bank Victoria III memiliki valuasi Rp.240.246.585.015,00 dengan risiko obligasi berdasarkan simpangan baku kredit (expected loss) Rp.81.340.765.169,00 dan berdasarkan value at risk 0,01 diperoleh risiko Rp.98.220.000.000,00. Apabila dibentuk suatu portofolio dari kedua obligasi diperoleh risiko portofolio obligasi berdasarkan simpangan baku kredit (expected loss) sebesar Rp.197.911.554.471,00 dengan valuasi portofolio sebesar Rp.775.790.237.741,00

Item Type: Article
Keywords: Obligasi; Portofolio; metode credit metrics
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
Q Science > QA Mathematics > QA150 Algebra
Q Science > QA Mathematics > QA273 Probabilities. Mathematical statistics
Q Science > QA Mathematics > QA299 Analysis
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Mrs Catur Dedek Khadijah
Date Deposited: 03 Mar 2021 10:37
Last Modified: 03 Mar 2021 10:37
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/41391

Actions (login required)

View Item
View Item