KECERDASAN EMOSIONAL ANAK DALAM SEBUAH LUKISAN (SUATU KAJIAN MENURUT TEORI HERMENEUTIK HANS-GEORG GADAMER)

Saragi, Daulat (2016) KECERDASAN EMOSIONAL ANAK DALAM SEBUAH LUKISAN (SUATU KAJIAN MENURUT TEORI HERMENEUTIK HANS-GEORG GADAMER). In: Seminar Nasional Seni dan Desain: “Positioning Seni dan Desain Indonesia dengan Visi Global (Konsep, Strategi dan Implementasi), 12 November 2016, Surabaya.

[thumbnail of 101 MAKALAH SEMINAR UNESA 2016 DAULAT SARAGI.pdf]
Preview
Text
101 MAKALAH SEMINAR UNESA 2016 DAULAT SARAGI.pdf - Published Version

Download (503kB) | Preview

Abstract

Setakat ini berkembang suatu istilah yang disebut dengan Emotional Quatient (EQ) yang oleh para pakar dianggap sebagai salah satu alat yang baik untuk mengukur perkembangan kepribadian anak. Melukis atau menggambar adalah salah satu cara mengetahui tingkat kecerdasan anak.
Lukisan anak adalah gambaran emosional anak, bagaimana anak melukiskan secara realistik apa yang dilihatnya, yang didengarnya dan yang dirasakannya. Untuk mengungkap tingkat kecerdasan anak dalam suatu lukisan dilakukan dengan metode verstehen, yaitu memahami dan mengerti.
Memahami kembali lukisan anak, artinya menghidupkan kembali semangat emosional anak saat ia mencoretkan garis, bidang, warna, bentuk dan unsur-unsur seni lannya. Esensi verstehen adalah menghidupkan kembali (nachleben) atau mewujudkan kembali (nachbilden) pengalaman orang lain sebagai objek penelitian dan diproyeksikan kepada subjek peneliti. Hasil yang diperoleh adalah bahwa lukisan anak merupakan gambaran emosionalnya. Bentuk garis, bidang, isi, warna dan
spontanitas coretan menggambarkan tangkapan loginya adalah gambaran kecerdasan anak. Anak tidak menggambarkan objek dengan realistik, tetapi bentuk yang digambarkan anak adalah realistik dari apa yang dilihat, di dengar dan diketahuinya sesuai dengan logika anak-anak. Realitas anak
anak bermain dan ingin mengatahui yang diekspresikan dalam lukisan anak suatu gambaran tingkat kecerdasan emisional anak itu sendiri

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Kecerdasan emosional; Lukisan anak; Hermeneutika; Hans Gadamer
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
N Fine Arts > NC Drawing. Design. Illustration
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Mrs Gusti Lisa Utami
Date Deposited: 03 Sep 2018 08:19
Last Modified: 04 Sep 2018 03:45
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/30889

Actions (login required)

View Item
View Item