INOVASI PEMBELAJARAN DALAM PENYIAPAN TENAGA KERJA MASA DEPAN

Utomo, Muhammad Rizki (2017) INOVASI PEMBELAJARAN DALAM PENYIAPAN TENAGA KERJA MASA DEPAN. In: Seminar Nasional Tahunan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Medan Tahun 2017, 17 May 2017, Medan.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Dunia kerja dalam era mendatang akan ditandai oleh ketidakpastian, semakin cepat dan sering berubah, serta menuntut fleksibilitas yang lebih besar. Perubahan ini secara mendasar tidak saja menuntut angkatan kerja yang mempunyai kemampuan bekerja dalam bidangnya (hard competencies) namun juga menguasai kemampuan menghadapi perubahan serta memanfaatkan perubahan itu sendiri (soft competence). Hal ini menjadi tantangan dunia pendidikan untuk mampu mengintegrasikan kedua macam komponen kompetensi tersebut secara terpadu dalam menyiapkan sumberdaya manusia yang memiliki kemampuan bekerja dan berkembang di masa depan. Pemecahan masalah pendidikan tidak akan terlepas dari perlunya inovasi-inovasi yang terfokus pada peningkatan kualitas pembelajaran. Inovasi pembelajaran memiliki tujuan terwujudnya suatu proses pembelajaran yang berkualitas sehingga dapat meningkatkan kompetensi, kemampuan, ketrampilan, serta daya saing lulusan. Pembelajaran konstruktivisme merupakan salahsatu inovasi yang diyakini akan memberi peluang lebih besar dalam menghasilkan lulusan yang profesional dan berdaya saing. Dalam hal ini pengetahuan dibangun sendiri oleh pebelajar secara aktif, tekanan dalam pembelajaran terletak pada pebelajar dan peran guru atau dosen/instruktur adalah sebagai fasilitator yang menciptakan lingkungan untuk memungkinkan pebelajar
secara aktif dan kreatif mengkonstruksi sendiri pengetahuannya.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Inovasi pembelajaran; Tenaga kerja
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD4801 Labor. Work. Working class
L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
Divisions: Program Pasca Sarjana > Pendidikan Dasar
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 24 Aug 2018 08:03
Last Modified: 24 Aug 2018 08:03
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/30864

Actions (login required)

View Item
View Item