Manurung, Sri Lestari (2010) PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIS DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CREATIVE PROBLEM SOLVING (CPS) DENGAN MENGGUNAKAN SOFTWARE AUTOGRAPH. Masters thesis, UNIMED.
071188830026 kata pengantar.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
071188830026 abstrak.pdf - Published Version
Download (207kB) | Preview
071188830026 daftar pustaka.pdf - Published Version
Download (594kB) | Preview
071188830026 daftar isi.pdf - Published Version
Download (768kB) | Preview
071188830026 bab I.pdf - Published Version
Download (2MB) | Preview
071188830026 bab V.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
Abstract
Penelitian ini benujuan untuk menelaah (I) kemampuan pemahaman matematis pada kelompok siswa yang memperoleh penerapan model pembelajaran CPS dengan menggunakan Autograph lebih baik daripada kelompok siswa yang hanya memperoleh penerapan model pembelajaran CPS dengan analisis statistik inferential; (2) kemampuan berpikir kritis pada kelompok siswa yang memperoleh penerapan model pembelajaran CPS dengan menggunakan Autograph lebih baik daripada kelompok siswa yang hanya memperoleh penerapan model pembelajaran CPS dengan analisis statistik inferensial; (3) terdapat sikap positif siswa terhadap pembelajaran melalui penerapan model CPS dengan menggunakan Autograph: (4) mendiskripsikan aktivitas siswa selama pembelajaran berlangsung.Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen di SMA Swasta Al ¬Masdar Batang Kuis. Pemilihan sampel yang dijadikan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dilakukan secant random (random sampling). Penelitian ini diawali dengan tes ujicoba perangkat dan instrument penelitian. Variabel-variabel dalam penelitian ini adalah perlakuan pembelajaran model CPS dengan menggunakan Autograph sebagai variable bebas, dan sebagai variable terikatnya yaitu kemampuan pemahaman matematis dan kemampuan berpikir kritis.Data dalam penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferential. Analisis deskriptif ditujukan untuk mendeskripsikan sikap SISWa yang diberi perlakuan melalui penerapan model CPS dengan menggunakan Autograph dan menganalisa activitas SiSwa selama pembelajaran berlangsung. Analisis inferential yang digunakan adalah analisis dengan uji-t, dengan menganalisa kemampuan pernahaman matematis dan kemampuan berpikir kritis pada kedua kelompok.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (I) kemampuan pemaharnan matematis pada kelompok siswa yang memperoleh penerapan model pembelajaran CPS dengan menggunakan Autograph lebih baik yaitu dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 91.11% sedangkan kelompok siswa yang memperoleh penerapan model pembelajaran CPS hanya memperoleh persentase ketuntasan sebesar 85.71%; (2) kemampuan berpikir kritis pada kelompok siswa yang memperoleh penerapan model pembelajaran CPS dengan menggunakan Autograph lebih baik yaitu dengan persentase ketuntasan belajar sebesar 85.27% sedangkan kelompok siswa yang memperoleh penerapan model pembelajaran CPS memperoleh persentase ketuntasan sebesar 78.16%; (3) terdapat sikap positif siswa terhadap penerapan model pembelajaran CPS; (4) Aktivitas siswa pada kelompok eksperimen lebih aktif daripada siswa yang berada pada kelompok kontrol.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | 371.334 Man p |
Keywords: | Berfikir Kritis Siswa; Creative Problem Solving; Software Autograph |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Mrs Yuni Chairani |
Date Deposited: | 09 Apr 2016 08:13 |
Last Modified: | 27 Apr 2016 18:02 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/2884 |