PENGARUH PENAMBAHAN PERASAN JERUK NIPIS (Citrus aurantifolia) TERHADAP KUALITAS TELUR ASIN DI GAMPONG BLANG KECAMATAN LANGSA KOTA

Mauliadi and Fahlevi, Kamal and Nuraina (2017) PENGARUH PENAMBAHAN PERASAN JERUK NIPIS (Citrus aurantifolia) TERHADAP KUALITAS TELUR ASIN DI GAMPONG BLANG KECAMATAN LANGSA KOTA. In: Prosiding Seminar Nasional III Biologi dan Pembelajarannya, 8 September 2017, Universitas Negeri Medan.

[thumbnail of Cover dan Daftar Isi.pdf]
Preview
Text
Cover dan Daftar Isi.pdf - Published Version

Download (6MB) | Preview
[thumbnail of Mauliadi, K Fahlevi, Nuraina.pdf]
Preview
Text
Mauliadi, K Fahlevi, Nuraina.pdf - Published Version

Download (679kB) | Preview

Abstract

Jeruk nipis (Citrus aurantifolia) merupakan tanaman asli Asia Tenggara. Pohonnya berupa perdu dan tingginya dapat mencapai 3,5 meter dan tanaman ini menghasilkan buah. Senyawa yang terdapat di dalam minyak atsiri yang dihasilkan dari kulit buah tanaman genus Citrus diantaranya limonen, sitronelol, geraniol, linalol, α-pinen, mirsen, β-pinen, sabinen, geranil asetat, geranial, β-kariofilen, dan α –terpineol dapat mengurangi bau amis pada ikan segar. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh penambahan perasan jeruk nipis (Citrus aurantifolia) terhadap kualitas telur asin. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, dengan tekhnik analisis varians RAL (Rancangan Acak Lengkap) satu faktor dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan untuk melihat kualitas permukaan cangkang, kualitas warna kuning telur asin. Sedangkan, untuk penilaian rasa telur asin. Peneliti memberikan lembar angket kepada 5 panelis di Gampong Blang yang menyukai telur asin. Dari hasil penelitian kualitas permukaan cangkang telur asin diperoleh Fhitung sebesar 161,3 lebih besar dari Ftabel sebesar 3,49, selain itu pada kualitas warna kuning telur asin diperoleh Fhitung sebesar 214,6 lebih besar dari Ftabel sebesar 3,49. Sedangkan untuk penilaian rasa telur asin yang telah dinilai oleh panelis. Telur asin dengan 5 mL (P2) perasan jeruk nipis (Citrus aurantifolia) menunjukkan hasil persentase yang paling tinggi yaitu 41,7%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa perasan jeruk nipis (Citrus aurantifolia) memiliki pengaruh yang nyata terhadap peningkatan kualitas telur asin. Perlakuan yang menghasilkan telur asin dengan kualitas yang paling baik adalah adonan telur asin yang diberikan perasan jeruk nipis (Citrus aurantifolia) sebanyak 5 mL (P2)

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Jeruk Nipis; Kualitas Telur Asin
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD9000 Special industries and trades
Q Science > QH Natural history
Divisions: Program Pasca Sarjana > Pendidikan Biologi
Depositing User: Mrs Gusti Lisa Utami
Date Deposited: 24 Jan 2018 08:11
Last Modified: 24 Jan 2018 08:11
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/28420

Actions (login required)

View Item
View Item