Epita YK, Rani (2017) PENERAPAN PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING LEARNING (CTL) DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI SIKAP SOSIAL SISWA. In: Seminar Nasional Tahunan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Medan Tahun 2017, 17 May 2017, Medan.
Full text not available from this repository. (Request a copy)Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang meningkatnya kompetensi sikap sosial anak melalui penerapan pembelajaran kontekstual atau Contextual Teaching Learning (CTL). Dalam proses pendidikan, tidak hanya semata-mata dikembangkan kompetensi pengetahuan anak seperti yang diterapkan oleh kebanyakan instansi pendidikan pada saat ini. Namun juga harus sejalan dengan kompetensi keterampilan dan kompetensi sikap sosial dan spiritual anak. Pada penelitian ini berfokus membahas tentang kompetensi sikap keterampilan anak. Dimana untuk mengembangkan kompetensi sikap sosial siswa guru harus menemukan strategi yang tepat. Penerapan pembelajaran kontekstual merupakan salah satu solusi untuk mengembangkan kompetensi sikap sosial siswa. Karena melalui penerapan pembelajaran ini memberikan pembelajaran yang bermakna bagi siswa dimana siswa dapat mengaitkan materi pembelajaran yang ada dengan dunia nyatanya. Melalui ketujuh komponen yang ada pada pembelajaran kontekstual yaitu konstruktivisme (constructivism), bertanya (questioning), menemukan (inquiry), masyarakat belajar (learning community), pemodelan (modeling), refleksi (reflection) dan penelitian sebenarnya (authentic assessment), siswa dapat kritis terhadap isu-isu dan fenomena yang ada di lingkungan mereka sehingga dalam menanggapi isu-isu tersebut siswa dapat menentukan sikap sosial mereka.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Kompetensi; Sikap sosial; Model pembelajaran; Pembelajaran bermakna; Contextual teaching learning |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) L Education > LB Theory and practice of education > LB1050 Educational Psychology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 08 Jan 2018 08:06 |
Last Modified: | 08 Jan 2018 08:06 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/28083 |