PENGUATAN KOMPETENSI GURU PPKn TERHADAP NILAI-NILAI PANCASILA PADA TINGKAT SEKOLAH DASAR DAN MENENGAH

Siahaan, Parlaungan Gabriel and Simamora, Roy Martin (2017) PENGUATAN KOMPETENSI GURU PPKn TERHADAP NILAI-NILAI PANCASILA PADA TINGKAT SEKOLAH DASAR DAN MENENGAH. In: Seminar Nasional Tahunan Pendidikan Ilmu-Ilmu Sosial, 20 Oct 2017, Medan.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana penguatan kompetensi guru PPKn terhadap penguasaan materi nilai-nilai Pancasila pada tingkat sekolah dasar dan menengah. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian empiris. Teknik penelitian yang digunakan adalah penelitian kepustakaan (library research). Penelitian ini berfokus kepada pengembangan kompetensi guru PPKn sebagai tujuan pembelajaran sesuai dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen. Kompetensi guru PPKn diharapkan memiliki kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi profesional, kompetensi sosial guna mencapai tujuan pembelajaran yang berkualitas terhadap nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Maka, peningkatan kompetensi dan profesionalitas guru harus selalu ditingkatkan secara terprogram, berkelanjutan melalui berbagai sistem pembinaan profesi, sehingga dapat meningkatkan kemampuan guru tersebut. Hasil penelitian ini diharapkan agar guru PPKn memiliki kemampuan menguasai landasan pendidikan, menyusun program pengajaran, melaksanakan proses belajar mengajar, memberi evaluasi pembelajaran, administrasi sampai kepada melakukan penelitian untuk mendukung pembelajaran didalam kelas. Implikasi dari penelitian ini diharapkan masih bisa didiskusikan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Kompetensi; Pendidikan kewarganegaraan; Nilai pancasila; Guru
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
L Education > LB Theory and practice of education > LB1705 Education and training of teachers and administrators > LB1775 Professional aspects of teaching and school administrators. Vocational guidance
L Education > LC Special aspects of education > LC1090 Political education
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 27 Nov 2017 08:19
Last Modified: 27 Nov 2017 08:22
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/27467

Actions (login required)

View Item
View Item