PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN PPKn BERBASIS KEARIFAN LOKAL DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI CIVIC SKILL MAHASISWA JURUSAN PPKn UNIMED

Perangin-angin, Reh Bungana (2017) PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN PPKn BERBASIS KEARIFAN LOKAL DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI CIVIC SKILL MAHASISWA JURUSAN PPKn UNIMED. In: Seminar Nasional Tahunan Pendidikan Ilmu-Ilmu Sosial, 20 Oct 2017, Medan.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk mengembangkan pembelajaran PPKn berbasis kearifan lokal dalam meningkatkan civic skill mahasiswa di Jurusan PPKn Unimed. Subjek penelitian ini yaitu: (1) Validator ahli sebanyak 3 orang yang terdiri dari ahli: materi PPKn, bahasa Indonesia, dan desain buku ajar; dan (2) Mahasiswa jurusan PPKn sebanyak 64 orang (2 kelas) sebagai subjek untuk uji coba kelompok terbatas. Penelitian ini merupakan model penelitian pengembangan ADDIE. Gagne dkk (dalam Januszewski dan Molenda, 2008) “memberikan perluasan dari tahap-tahap ADDIE ke dalam sebuah panduan prosedural yang lebih rinci yaitu: analyze, design, development, implementation, and evaluation”. Data dikumpulkan melalui angket validasi ahli dan lembar observasi kompetensi civic skill mahasiswa. Hasil validasi ahli dan uji coba lapangan menunjukkan bahwa pembelajaran PPKn berbasis kearifan lokal dalam meningkatkan kompetensi civic skill mahasiswa jurusan PPKn Unimed sudah valid dan berkategori sangat baik, serta mempunyai reliabilitas yang sangat tinggi. Temuan lain dari hasil penelitian ini, buku ajar PPKn berbasis
kearifan lokal dapat membantu dosen dalam meningkatkan kompetensi civic skill mahasiswa jurusan PPKn Unimed.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Kearifan lokal; Kompetensi; Civic skill; Pembelajaran; Pendidikan kewarganegaraan
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
L Education > LC Special aspects of education > LC1090 Political education
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pkn
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 23 Nov 2017 08:43
Last Modified: 23 Nov 2017 08:47
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/27399

Actions (login required)

View Item
View Item