Silaban, Robert and Lubis, Izwar (2014) PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA MESIN PERKAKAS CNC. In: Seminar Hasil Penelitian Lembaga Penelitian Unimed Tahun 2014 Bidang Pendidikan, 2014, Medan.
Fulltext.pdf - Published Version
Download (2MB) | Preview
Abstract
Mesin Perkakas CNC merupakan satu diantara mata kuliah bidang keahlian Sistem Produksi yang membutuhkan praktek kerja di workshop mesin CNC yang diwajibkan bagi seluruh mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unimed. Standard Kompetensinya adalah menerapkan konsep dasar mesin perkakas CNC dalam memproduksi benda kerja logam. Sedangkan kompetensi dasar yang harus dicapai adalah mampu menggunakan Mesin Perkakas CNC TU-2A, CNC TU-3A, CNC ET-120, CNC VMC-100, dan melakukan kerja proyek. Tujuan penelitian ini adalah: (1) memperoleh informasi secara mendalam tentang; kompetensi, karakteristik, kemampuan awal mahasiswa, dalam pelaksanaan pembelajaran praktik sebagai salah satu masukan untuk mengembangkan model pembelajaran; (2) mengembangkan model pembelajaran;
(3) mengembangkan strategi pembelajaran untuk menghasilkan pembelajaran yang efektif, efisien, dan
memiliki kemenarikan dalam belajar; (4) mengembangkan media pembelajaran berbasis multimedia interaktif; (5) melakukan uji coba model pembelajaran; (6) mengetahui efektifitas dan keunggulan model pembelajaran; dan (7) mengimplentasikan produk berupa; strategi, metode, dan media pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian dan pengembangan (Research and development). Metode penelitian menggunakan Penelitian dan pengembangan pendidikan menurut Borg & Gall (1983), model rancangan Dick & Carey (1985;1996;2005) dengan mengacu pada sepuluh tahapan pengembangan. Untuk mengetahui efektifitas model pembelajaran yang dikembangkan dilakukan pendekatan eksperimen penelitian dengan quasi eksperiment dengan rancangan control group post test only. Model pembelajaran berbasis multimedia interaktif pada mesin perkakas CNC sangat diperlukan untuk memandu proses belajar secara efektif yang memiliki landasan teoretik yang humanistik, lentur, adaptif, berorientasi kekinian, memiliki sintak pembelajaran yang sedehana, mudah dilakukan, dapat mencapai tujuan dan basil belajar yang disasar. Model pembelajaran berbasis multimedia interaktif pada mesin perkakas CNC yang dapat diterapkan pada bidang studi hendaknya dikemas koheren dengan hakikat pendidikan bidang studi tersebut.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Multimedia interaktif; Model pembelajaran; Mesin perkakas; Computer numerical controlled |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) L Education > LC Special aspects of education > LC1022 Computer-assisted education T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
Divisions: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Mesin |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 17 Nov 2017 08:46 |
Last Modified: | 17 Nov 2017 08:46 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/27181 |