Simanjuntak, Erlinawaty and Yolanda, Ruri Yana (2017) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK TALK WRITE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA. In: Seminar Nasional Matematika (SEMNASTIKA) 2017, 06 May 2017, Medan.
Daftar Isi.pdf - Published Version
Download (480kB) | Preview
Fulltext.pdf - Published Version
Download (240kB) | Preview
Abstract
Kemampuan komunikasi matematis pada pembelajaran matematika sangat penting untuk diperhatikan, hal ini dikarenakan melalui komunikasi matematis siswa dapat mengorganisasi dan mengkonsolidasi berpikir matematiknya, disamping itu renegoisasi respon antar siswa akan dapat terjadi dalam proses pembelajaran. Namun, kenyataan di lapangan menunjukkan bahwa kemampuan komunikasi matematis tersebut belum dilatih secara maksimal. Sering kali siswa tidak melibatkan diri secara aktif dalam pembelajaran dikarenakan belum tersedianya soal-soal yang mengukur kemampuan komunikasi matematis sehingga soal- soal selama ini yang diberikan kepada siswa adalah soal-soal yang hanya menyelesaikannya secara prosedur matematis, tidak memberikan kesempatan kepada siswa untuk mengkomunikasikannya secara lisan ataupun tertulis sehingga kemampuan siswa dalam mengkomunikasikan ide atau konsep matematika menjadi sangat lemah. Selain itu guru masih menggunakan cara pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran biasa atau metode konvensional dan siswa yang masih menyenangi cara pembelajaran biasa artinya siswa hanya menjadi penerima informasi tanpa inisiatif untuk aktif. Salah satu alternatif pembelajaran inovatif yang diharapkan dapat mengembangkan keterampilan berkomunikasi dan proses interaksi antar siswa adalah model pembelajaran kooperatif dengan tipe Think Talk Write. Model ini mendorong siswa untuk berfikir, berbicara dan kemudian menuliskan berkenaan dengan suatu topik. Model Think Talk Write memperkenankan siswa untuk mempengaruhi dan memanipulasi ide-ide sebelum menuliskannya. serta membantu siswa dalam mengumpulkan dan mengembangkan ide-ide melalui percakapan terstruktur serta membangun pemikiran, merefleksi dan mengorganisasi ide, kemudian menguji ide tersebut sebelum siswa diharapkan untuk menulis.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Komunikasi matematis; Pembelajaran kooperatif; Model pembelajaran; Kemampuan siswa; Think talk write |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 20 Sep 2017 07:44 |
Last Modified: | 20 Sep 2017 07:44 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/26618 |