Susanti, Neila (2017) PEMBERDAYAAN KELOMPOK PENGAJIAN PEREMPUAN BERBASIS MODAL SOSIAL DI KOTA MEDAN. Masters thesis, UNIMED.
1. NIM. 8136151005 COVER.pdf - Published Version
Download (59kB) | Preview
2. NIM. 8136151005 APPROVAL SHEET.pdf - Published Version
Download (229kB) | Preview
3. NIM. 8136151005 ABSTRACT.pdf - Published Version
Download (67kB) | Preview
4. NIM. 8136151005 PREFACE.pdf - Published Version
Download (68kB) | Preview
5. NIM. 8136151005 TABLE OF CONTENT.pdf - Published Version
Download (93kB) | Preview
6. NIM. 8136151005 TABLE.pdf - Published Version
Download (33kB) | Preview
7. NIM. 8136151005 CHAPTER I.pdf - Published Version
Download (174kB) | Preview
11. NIM. 8136151005 CHAPTER V.pdf - Published Version
Download (358kB) | Preview
12. NIM. 8136151005 BIBLIOGRAPHY.pdf - Published Version
Download (155kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan bentuk modal sosial yang dimiliki Kelompok Pengajian dan Wirid Yasin Al Furqon, Pengajian Aisyiyah Ranting Kamboja dan Pengajian Nursalimah, (2) mendeskripsikan aktivitas pemberdayaan masyarakat yang dilakukan berbasis modal sosial pada bidang ekonomi, sosial, dan pendidikan, (3) mendeskripsikan manfaat modal sosial yang dimiliki Kelompok Pengajian dan Wirid Yasin Al Furqon, Pengajian Aisyiyah Ranting Kamboja dan Pengajian Nursalimah. Untuk mendeskripsikan tentang modal sosial dalam kelompok pengajian tersebut digunakan metode penelitian kualitatif dengan tehnik wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) bentuk modal sosial Kelompok Pengajian dan Wirid Yasin adalah bonding social capital, dan pengajian Aisyiyah Ranting Kamboja dan Pengajian Nursalimah mengarah ke bentuk bridging social capital, (2) Ketiga kelompok pengajian mempunyai aktivitas pemberdayaan modal sosial yang bervariasi di bidang sosial, pendidikan maupun ekonomi, (3) kelompok pengajian memberikan manfaat bagi jamaahnya sesuai dengan bentuk sosial dan aktivitas pemberdayaan modal sosialnya. Setiap kelompok pengajian pada dasarnya memiliki modal sosial, sejauh mana modal sosial tersebut memberi manfaat sosial, kembali pada upaya pemberdayaan modal sosial yang mereka miliki. Oleh karena itu kelompok pengajian, sebagai kelompok yang sudah membumi di Indonesia, merupakan modal sosial untuk membangun manusia Indonesia yang berkarakter sehingga mampu berpartisipasi dalam pembangunan. Untuk itu harus ada upaya terobosan untuk memperbaharui pola pembinaan dengan program kegiatan yang terarah berbasis kepada modal sosialdan kebutuhan mereka.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | 306.6 Sus p |
Keywords: | Kelompok pengajian; Modal sosial |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology > GN478 Social organization |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Antropologi Sosial |
Depositing User: | Mrs Siti Nurbaidah |
Date Deposited: | 20 Sep 2017 11:06 |
Last Modified: | 20 Sep 2017 08:19 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/26609 |