Hanum, Syarifah Y. and Marpaung, Marwan (2017) PENGARUH STRATEGI INKUIRI TERHADAP NILAI KARAKTERISTIK SISWA KELAS X IPA SMA SWASTA NII (NURUL ISLAM INDONESIA) MEDAN. In: Seminar Nasional Matematika (SEMNASTIKA) 2017, 06 May 2017, Medan.
Daftar Isi.pdf - Published Version
Download (480kB) | Preview
Fulltext.pdf - Published Version
Download (237kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi Inkuiri terhadap nilai karakter siswa. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Swasta NII Medan sebanyak 60 siswa. Sampel diambil 60 siswa, 30 siswa untuk kelas eksperimen dengan strategi Inkuiri dan 30 siswa untuk kelas kontrol dengan strategi discovery learning. Instrument yang digunakan adalah bentuk angket observasi dan angket karakteristik siswa.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa. (1) terdapat perbedaan nilai rata-rata karakteristik siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol. Nilai rata-rata karakteristik kelas eksperimen adalah 89,9 sedangkan untuk kelas kontrol adalah 76,7. Nilai rata-rata pada nilai karakter untuk kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol. (2) Berdasarkan nilai penghitungan nilai rata-rata karakteristik siswa dengan uji-t diketahui thitung 31,459 ttabel 1,978 pada taraf signifikan 0,05 . Pengaruh penggunaan strategi inkuiri terhadap nilai karakter lebih tinggi dibandingkan dengan strategi pembelajaran discovery learning oleh siswa kelas X SMA.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Pendidikan karakteristik; Nilai karakteristik; Strategi inkuiri; Strategi pembelajaran |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 19 Sep 2017 02:18 |
Last Modified: | 19 Sep 2017 02:18 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/26520 |