Siregar, Chikata Halimahtun Sahra (2017) PERBANDINGAN MODEL KOOPERATIF TIPE TAI DENGAN LT BERBANTUAN MACROMEDIA FLASH DAN MEDIA KARTU SOAL PADA MATERI HIDROLISIS GARAM TERHADAP HASIL BELAJAR DAN KEMAMPUAN NUMERIK SISWA. Undergraduate thesis, UNIMED.
1 NIM 4132131031 COVER.pdf - Published Version
Download (132kB) | Preview
2 NIM 4132131031 APPROVAL SHEET.pdf - Published Version
Download (184kB) | Preview
3 NIM 4132131031 ABSTRACT.pdf - Published Version
Download (118kB) | Preview
4 NIM 4132131031 PREFACE.pdf - Published Version
Download (170kB) | Preview
5 NIM 4132131031 TABLE OF CONTENT.pdf - Published Version
Download (173kB) | Preview
6 NIM 4132131031 LIST OF TABLE.pdf - Published Version
Download (114kB) | Preview
7 NIM 4132131031 LIST OF FIGURES.pdf - Published Version
Download (113kB) | Preview
8 NIM 4132131031 LIST OF ENCOURAGE.pdf - Published Version
Download (114kB) | Preview
9 NIM 4132131031 APPENDICES.pdf - Published Version
Download (498kB) | Preview
10 NIM 4132131031 CHAPTER I.pdf - Published Version
Download (245kB) | Preview
14 NIM 4132131031 CHAPTER V.pdf - Published Version
Download (142kB) | Preview
15 NIM 4132131031 BIBLIOGRAPHY.pdf - Published Version
Download (34kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) perbedaan hasil belajar siswa yang dibelajarkan menggunkan model kooperatif tipe TAI dengan LT berbantuan Macromedia Flash dan media kartu soal; (2) perbedaan hasil belajar siswa yang memiliki kemampuan numerik tinggi dan rendah yang dibelajarkan menggunakan model kooperatif berbantuan Macromedia Flash dan media kartu soal; (3) interaksi antara kedua model kooperatif dengan kemampuan numerik terhadap hasil belajar siswa; dan (4) hubungan kemampuan numerik dengan hasil belajar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIA SMA Negeri 9 Medan, sebanyak 4 kelas. Sampel yang digunakan sebanyak 2 kelas, dimana kelas eksperimen 1 diberikan pembelajaran menggunakan model kooperatif tipe TAI berbantuan Macromedia Flash dan media kartu soal sedangkan kelas eksperimen kedua diberikan pembelajaran menggunakan model kooperatif tipe LT berbantuan Macromedia Flash dan media kartu soal. Teknik pengambilan kelas sampel dan sampel menggunakan random sampling yang juga didasarkan pada nilai pre-test yang relatif homogen. Penelitian ini menggunakan rancangan faktorial 2x2. Data hasil penelitian diperoleh dari instrument tes hasil belajar berupa essay test dan tes kemampuan numerik. Instrumen tes hasil belajar terlebih dahulu distandarisasi oleh validator ahli dan diujicobakan pada siswa untuk menganalisis butir item tes sebelum digunakan. Hasil standarisasi dan analisis butir item tes telah memenuhi syarat. Hasil penelitian menunjukkan: (1) uji persyaratan analisis, data berdistribusi normal dan homogen; (2) uji hipotesis bahwa pada faktor A (model pembelajaran) Ho ditolak, faktor B (kemampuan numerik) Ho ditolak, pada faktor AB (interaksi model pembelajaran dan kemampuan numerik) Ho diterima; dan (3) uji korelasi, pada kelas eksperimen 1 dan 2 didapat bahwa ada hubungan yang signifikan antara kemampuan numerik dan hasil belajar siswa dengan kontribusi masing-masing sebesar 25,3% dan 44,1%. Disimpulkan bahwa: (1) ada perbedaan hasil belajar siswa yang dibelajarkan menggunakan model kooperatif tipe TAI dengan LT berbantuan Macromedia Flash dan kartu soal pada pokok bahasan hidrolisis garam; (2) ada pengaruh kemampuan numerik siswa terhadap hasil belajar siswa pada pokok bahasan hidrolisis garam; (3) tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran dan kemampuan numerik siswa terhadap hasil belajar siswa pada pokok bahasan hidrolisis garam; dan (4) terdapat hubungan yang signifikan antara kemampuan numerik dengan hasil belajar.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SK-2017 KIM 082 |
Keywords: | Model Kooperatif Tipe TAI; Model Kooperatif Tipe LT; Kemampuan Numerik; Hasil Belajar Siswa; Macromedia Flash; Kartu Soal; Hidrolisis Garam |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia |
Depositing User: | Mrs Siti Nurbaidah |
Date Deposited: | 15 Sep 2017 15:27 |
Last Modified: | 15 Sep 2017 09:57 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/26453 |