Ritonga, Hasna Dewi and Rangkuti, Marrizka Afriliana and Elindra, Rahmatika (2017) KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIKA ANTARA PENGUASAAN PECAHAN DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI SISTEM PERSAMAAN LINIER DUA VARIABEL. In: Seminar Nasional Matematika (SEMNASTIKA) 2017, 06 May 2017, Medan.
Daftar Isi.pdf - Published Version
Download (480kB) | Preview
Fulltext.pdf - Published Version
Download (326kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk melihat secara umum: 1) Untuk melihat gambaran penguasaan pecahan siswa di kelas X MAS YPKS Padangsidimpuan. 2) Untuk melihat gambaran hasil belajar matematika materi pokok sistem persamaan linier dua variabel di kelas X MAS YPKS Padangsidimpuan. 3) Untuk melihat kemampuan koneksi matematika yang signifikan antara penguasaan pecahan dengan hasil belajar
matematika materi sistem persamaan linier dua variabel di kelas X MAS YPKS Padangsidimpuan. Populasi penelitian adalah keseluruhan siswa Kelas X MAS YPKS Padangsidimpuan sebanyak 32 orang. Teknik pengambilan sampel dilaksanakan
dengan cara total sampling sehingga sampel penelitian sebanyak 32 orang. Instrumen penelitian merupakan alat untuk memperoleh data atau informasi yang diperlukan dalam menguji hipotesis. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan 2 cara yaitu pertama analisis deskriptif, kedua analisis statistik inferensial dengan menggunakan rumus “r” product moment. Penguasaan pecahan siswa di kelas X MAS YPKS Padangsidimpuan memiliki rata – rata 66,09 berada pada kategori “Cukup”. Artinya, penguasaan pecahan perlu ditingkatkan lagi ke arah yang lebih baik. Hasil belajar matematika materi pokok sistem persamaan linier dua variabel di kelas X MAS YPKS Padangsidimpuan memiliki rata- rata 75,00 berada pada kategori “Baik. Berdasarkan
perhitungan yang dilakukan untuk menguji hipotesis yang ditetapkan diperoleh thitung = 9,572 bila dibandingkan dengan t tabel pada tingkat kepercayaan 95% atau tingkat
kesalahan 5% dengan derajat kebebasan (dk) = N – 2 = 32 – 2 = 30, sehingga dapat diketahui ttabel sebesar 1,72. Dengan membandingkan antara thitung dengan ttabel terlihat bahwa thitung lebih besar dibanding ttabel atau 9,57 > 1,72. Berdasarkan hasil konsultasi nilai tersebut maka hipotesis alternatif yang dirumuskan dalam penelitian dapat diterima atau disetujui kebenarannya. Dengan kata lain semakin baik penguasaan pecahan maka akan semakin baik pula hasil belajar matematika materi pokok sistem persamaan linier dua variabel di kelas X MAS YPKS Padangsidimpuan.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Keywords: | Koneksi matematika; Pecahan; Persamaan linier; Hasil belajar; Kemampuan siswa |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice) L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Mrs Harly Christy Siagian |
Date Deposited: | 14 Sep 2017 08:26 |
Last Modified: | 14 Sep 2017 08:26 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/26411 |