HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN TINGKAT KEMAMPUAN BERBAHASA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK BHARLIND SCHOOL MEDAN TAHUN AJARAN 2016/2017

Sitompul, Indah Irnanda L. (2017) HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN TINGKAT KEMAMPUAN BERBAHASA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK BHARLIND SCHOOL MEDAN TAHUN AJARAN 2016/2017. Undergraduate thesis, UNIMED.

Full text not available from this repository.

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan berbahasa anak di TK Bharlind School Medan. Kemampuan Berbahasa merupakan salah satu kemampuan anak dalam melakukan interaksi sosial, seperti mengutarakan pendapat, bersifat pasif karena kurang mampu menyambung pembicaraan, kurang mampu menunjukkan ekspresi emosi ketika di ajak senang, sedih, takut, diam, dan lain-lain. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan tingkat kemampuan berbahasa anak usia 5-6 tahun di TK Bharlind School Medan tahun ajaran 2016/2017. Penelitian ini termasuk dalam penelitian korelasional menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 51 anak. Pengumpulan data pola asuh dan tingkat kemampuan berbahasa anak dilakukan melalui angket. Teknik analisis data menggunakan statistik korelasi Product Moment dan uji Chi Kuadrat. Dari hasil perhitungan dengan r_tabel dengan signifikansi 0,05 adalah 0,281, data untuk pola asuh otoriter r_(hitung )diperoleh sebesar 0,468 maka r_xy  r_tabel (0,468  0,281). Untuk pola asuh permisif koefisien korelasi diperoleh sebesar 0, 751 maka r_xy  r_tabel (0,751  0,281). Untuk pola asuh demokratis 0,695 maka r_xy  r_tabel (0,695 0,281). Hasil uji chi kuadrat dengan db = (3-1)(3-1) diperoleh X_hitung^2= 4,84. Maka hipotesis yang diajukan diterima yang berarti semakin baik pola asuh orang tua maka tingkat kemampuan berbahasa anak akan semakin baik juga.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: SK-2017 PAUD 031
Keywords: Pola Asuh; Orang Tua; Kemampuan Berbahasa; Anak
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1141 Kindergarten
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > PG-PAUD
Depositing User: Mrs Siti Nurbaidah
Date Deposited: 20 Jul 2017 14:43
Last Modified: 20 Jul 2017 08:25
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/24918

Actions (login required)

View Item
View Item