PENINGKATAN AKTIVITAS DAN PEMAHAMAN MAHASISWA PROGRAM STUDI MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SNOWBALL THROWING DENGAN SETTING PEMBELAJARAN DISKUSI PADA MATA KULIAH KALKULUS II

Nasution, Hamidah (2012) PENINGKATAN AKTIVITAS DAN PEMAHAMAN MAHASISWA PROGRAM STUDI MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SNOWBALL THROWING DENGAN SETTING PEMBELAJARAN DISKUSI PADA MATA KULIAH KALKULUS II. In: Seminar & Rapat Tahunan BKS-PTN B MIPA tahun 2012, 11-12 May 2012, Medan.

[thumbnail of Fulltext.pdf]
Preview
Text
Fulltext.pdf - Published Version

Download (822kB) | Preview

Abstract

Makalah ini berisi hasil penelitian, dimana tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan aktivitas dan pemahaman mahasiswa program studi matematika melalui model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing (KTST) dengan setting pembelajaran diskusi pada mata kuliah kalkulus II.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dikhususkan pada penerapan model pembelajaran kooperatif Tipe Snowball Throwing dengan setting pembelajaran diskusi pada mata kuliah kalkulus II.Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran model KTST dapat meningkatkan aktivitas belajar mahasiswa. Hal ini terlihat dari awal pertemuam sampai pertemuan terakhir. Di awal pertemuan aktivitas belajar mahasiswa masih rendah yakni 56,25%, aktivitas belajar mahasiswa pada mid pertemuan mencapai 78,1% dan pada pertemuan terakhir sudah mencapai 87,5%. Model pembelajaran KTST juga meningkatkan pemahaman mahasiswa terhadap mata kuliah kalkulus II, ini terlihat dari capaian ketuntasan belajar pada siklus I rerata=70,18 dengan ketuntasan klasikal 71,79%, pada siklus II rerata= 76,36 dengan ketuntasan klasikal 89,74%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing (KTST) dengan setting pembelajaran diskusi dapat meningkatkan aktivitas belajar mahasiswa dan pemahaman mahasiswa program studi matematika pada mata kuliah kalkulus II.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Keywords: Pembelajaran kooperatif; Snowball throwing; Aktivitas belajar; Model pembelajaran; Diskusi; Kalkulus
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1025 Teaching (Principles and Practice)
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Mrs Harly Christy Siagian
Date Deposited: 05 May 2017 08:06
Last Modified: 03 Mar 2021 10:44
URI: https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/24512

Actions (login required)

View Item
View Item