Rafii (2005) HUBUNGAN PERSEPSI TENTANG KESEHATAN LINGKUNGAN DAN KEDISIPLINAN DIRI DENGAN PERILAKU PENGELOLAAN AIR LIMBAH RUMAH TANGGA MASYARAKAT DESA SIMODONG KECAMATAN SEI SUKA KABUPATEN ASAHAN. Masters thesis, UNIMED.
025060014- Kata Pengantar.pdf - Published Version
Download (809kB) | Preview
025060014- Abstrak.pdf - Published Version
Download (507kB) | Preview
025060014- Daftar Isi.pdf - Published Version
Download (722kB) | Preview
025060014- Bab I.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
025060014- Bab V.pdf - Published Version
Download (485kB) | Preview
025060014- Daftar Pustaka.pdf - Published Version
Download (506kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan persepsi tentang kesehatan lingkungan dan kedisiplinan diri dengan perilaku pengelolaan air limbah rumah tangga masyarakat Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Asahan. Ada tiga hipotesis yang diuji, yaitu: (1) terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi tentang kesehatan lingkungan dengan perilaku pengelolaan air limbah rumah tangga masyarakat Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Asahan, (2) terdapat hubungan yang signifikan antara kedisiplinan diri dengan perilaku pengelolaan air limbah rumah tangga masyarakat Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Asahan, dan (3) terdapat hubungan yang signifikan antara persepsi tentang kesehatan lingkungan dan kedisiplinan diri secara bersama-sama dengan perilaku pengelolaan air limbah rumah tangga masyarakat Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Asahan.Populasi penelitian ini adalah masyarakat yang berada di Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Asahan dengan jumlah sebesar 1106 KK. Untuk menentukan sampel digunakan tabel Krecji yang dipilih secara proporsional, dan berdasarkan tabel tersebut diperoleh jumlah sampel sebesar 157 KK.Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data ialah angket (kuesioner) model skala Likert. Validitas instrumen di uji dengan korelasi Product Moment oleh Person, dan reliabilitas dengan teknik analisis Alpha Cronbach. Hasil analisa instrumen tersebut valid dan handal dengan ra masing-masing variabel sebagai berikut, (1) variabel persepsi tentang kesehatan lingkungan (X1) rtt = 0,947, (2) variabel kedisiplinan diri (X2 ) ra = 0,952 dan (3) variabel perilaku pengelolaan air limbah rumah tangga (Y) r,t = 0,940. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi dan regresi dan seluruh pengujian menggunakan taraf kepercayaan 95 % pada tingkat kepercayaan = 0,05.Hasil analisis menunjukkan bahwa rra = 0,783 dan r2 = 0,612, dengan demikian hubungan persepsi tentang kesehatan lingkungan (Xi) dengan perilaku pengelolaan air limbah rumah tangga masyarakat Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Asahan (Y) 0,612 x 100 % ry1 = 61,2 %. Sementara itu Tyx2 —0,849 dan r2y,c2 = 0,720 dengan demikian hubungan persepsi tentang kesehatan lingkungan (Xi) dengan perilaku pengelolaan air limbah rumah tangga masyarakat Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Asahan (Y) sebesar 0,720 x 100 % = 72 %. Sedangkan untuk ryxi,x2 = 0,875 dan ro,„2 = 0,765, dengan demikian hubungan persepsi tentang kesehatan lingkungan (XI) dan kedisiplinan diri secara bersama-sama dengan perilaku pengelolaan air limbah rumah tangga masyarakat Desa Simodong Kecamatan Sei Suka Kabupaten Asahan (Y) sebesar 0,765 x 100 % = 76, 5 %.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | 613.122 Raf h |
Keywords: | Kesehatan Lingkungan; Kedisiplinan Diri |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RA Public aspects of medicine R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Pendidikan Kependudukan dan Lingkungan Hidup |
Depositing User: | Mrs Catur Dedek Khadijah |
Date Deposited: | 09 Apr 2016 08:13 |
Last Modified: | 20 Jun 2016 02:47 |
URI: | https://digilib.unimed.ac.id/id/eprint/2147 |